Max Verstappen Dominasi F1 GP Belgia 2023 walau Bertatap Muka dengan Maut dan Penalti Turun 5 Posisi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 31 Juli 2023 | 04:45 WIB
Pembalap Red Bull Racing, memenangi balapan F1 GP Belgia di Sirkuit Spa-Francorchamps, 30 Juli 2023. (KENZO TRIBOUILLARD/AFP)

Pada 1 Juli lalu, pembalap muda Dilano van't Hoff meregang nyawa akibat kecelakaan beruntun di dekat Radillon saat balapan Formula Regional European Championship 2023.

Lokasi yang sama juga menimbulkan korban jiwa pada 2019 ketika Anthony Hubert tewas dalam insiden saat balapan Formula 2.

Dinukil dari Eurosport, setelah insiden Van't Hoff, permintaan akan perubahan layout sirkuit Spa pun hadir dari pembalap F1, termasuk Leclerc dan Lance Stroll (Aston Martin).

Pembalap Mercedes, George Russell, juga mendorong agar FIA (Federasi Automobil Internasional) bersikap tegas dalam membatalkan lomba jika cuacanya buruk dan mengganggu visibiltas.

Beruntung, tidak ada insiden apapun kali ini. Hujan yang turun di tengah lomba juga tidak cukup deras sehingga sejumlah pembalap tetap bertahan dengan ban slick.

Kejuaraan akan dilanjutkan dengan seri balap ke-13 GP Belanda yang akan dihelat pada 25-27 Agustus 2023 di Sirkuit Zandvoort, Belanda.

HASIL F1 GP BELGIA 2023

POS PEMBALAP TIM WAKTU
1 Max Verstappen Red Bul Racing 1:22:30.450
2 Sergio Perez Red Bul Racing +22.305s
3 Charles Leclerc Ferrari +32.259s
4 Lewis Hamilton Mercedes +49.671s
5 Fernando Alonso Aston Martin +56.184s
6 George Russell Mercedes +63.101s
7 Lando Norris McLaren +73.719s
8 Esteban Ocon Alpine +74.719s
9 Lance Stroll Aston Martin +79.340s
10 Yuki Tsunoda AlphaTauri +80.221s
11 Pierre Gasly Alpine +83.084s
12 Valtteri Bottas Alfa Romeo +85.191s
13 Zhou Guanyu Alfa Romeo +95.441s
14 Alexander Albon Williams +96.184s
15 Kevin Magnussen Haas +101.754s
16 Daniel Ricciardo AlphaTauri +103.071s
17 Logan Sargeant Williams +104.476s
18 Nico Hulkenberg Haas +110.450s
  Carlos Sainz Ferrari DNF
  Oscar Piastri McLaren DNF
       

KLASEMEN F1 2023

POS PEMBALAP TIM POIN
1 Max Verstappen Red Bull Racing 314
2 Sergio Perez Red Bull Racing 189
3 Fernando Alonso Aston Martin 149
4 Lewis Hamilton Mercedes 148
5 Charles Leclerc Ferrari 99
6 George Russell Mercedes 99
7 Carlos Sainz Ferrari 92
8 Lando Norris McLaren 69
9 Lance Stroll Aston Martin 47
10 Esteban Ocon Alpine 35
11 Oscar Piastri McLaren 34
12 Pierre Gasly Alpine 22
13 Alexander Albon Williams 11
14 Nico Hulkenberg Haas 9
15 Valtteri Bottas Alfa Romeo 5
16 Zhou Guanyu Alfa Romeo 4
17 Yuki Tsunoda AlphaTauri 3
18 Kevin Magnussen Haas 2
19 Logan Sargeant Williams 0
20 Nyck De Vries AlphaTauri 0
21 Daniel Ricciardo AlphaTauri 0