Moto3 Catalunya 2023 - Sempat Ungguli Eks Murid Valentino Rossi, Mario Aji Puas dengan Kecepatannya

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 2 September 2023 | 10:50 WIB
Pembalap Honda Team Asia, Mario Aji, saat tampil pada latihan Moto3 Catalunya di Sirkuit Catalunya, Montmelo, Spanyol, 1 September 2023. (HONDA TEAM ASIA)

Lintasan Catalunya begitu dikenal Mario karena dia sering berlomba di sana sejak mentas di kejuaraan dunia junior CEV Moto3 (sekarang JuniorGP).

Sebagai informasi, di Catalunya juga Mario menunjukkan penampilan terkuatnya di CEV Moto3 dengan hasil pole position dan hampir menang lomba.

Dalam debutnya di Moto3 pada musim lalu pun Mario tampil kuat dengan hampir menembus kualifikasi 2 walau kemudian gagal finis saat balapan.

"Saat latihan pertama, level kepercayaan diri saya relatif tinggi," ujar Mario Aji.

"Saya menjaga kepercayaan diri ini bahkan jika saya membandingkan ban H (keras) dengan S (lunak) saat sesi, tetapi itu tidak berhasil."

"Saya juga perlu meningkatkan kepercayaan diri saya, terutama saat keluar dari Tikungan 4."

"Saat latihan kedua, temperatur dari aspalnya jauh meningkat, dan saya tidak merasa nyaman dengan ban lama."

"Akan tetapi, pada akhirnya, saya mendorong sejauh mungkin, dan dengan ban baru saya menemukan kecepatan."

"Saya bahagia dengan pekerjaan tim saya," sambung pembalap asal Magetan tersebut.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2023 - Derita Tiada Akhir Marc Marquez, Megabintang Honda Pimpin Statistik Kecelakaan Lagi