Pelatih Pertama Elkan Baggott di Ipswich Town Mampir ke Jakarta, Puji Potensi Sang Murid hingga Kini Bela Timnas Indonesia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 8 September 2023 | 13:05 WIB
BVL Legends (legenda Borussia Dortmund), Paul Lambert, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (8/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Ya dia punya potensi besar, dia masih muda, anak yang baik," kata Paul Lambert kepada BolaSport.com.

"Dia berlatih dengan keras dan dia mengambil kesempatan (ketika saya melatih)."

"Saya sangat senang dengannya. Saya pikir dia punya segala atribut, dia punya kesempatan untuk punya karier yang bagus. Ya, talenta besar," tambahnya.

Mantan pemain Dortmund musim 1996-1997 itu juga memuji beberapa kelebihan Elkan Baggott.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia dan Turkmenistan Kompak Nyaman Berada di Kota Solo, Tanpa Macet dan Tak Terlalu Panas

INSTAGRAM.COM/BRAINTREETOWNOFFICIAL
Elkan Baggott menjadi salah satu pemain yang tampil dalam laga ujicoba antara Braintree Town Vs Ipswich Town U-23 di Cressing Road, pada Sabtu (5/9/2020).

"Kecerdasannya (yang jadi kekuatan utama), dia masih muda dan anak yang baik," kata Lambert.

"Dia juga punya kaki kiri yang bagus. Sangat baik ketika dengan bola."

"Mungkin agak sedikit kurang dari sisi kecepatan, tetapi dia adalah pemain yang sangat bagus," tambahnya.

Saat ditanya mengenai karier Elkan Baggott, Paul Lambert menyarankannya agar tetap berkarier di Inggris.