Runyamnya Saga Transfer Marc Marquez: Sudah Putuskan ke Gresini, Butuh Restu Honda, Ducati Lepas Tangan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 23 September 2023 | 13:32 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berbicara pada konferensi pers menjelang MotoGP India 2023, Kamis (21/9/2023). (MONEY SHARMA/AFP)

Sebelumnya, Marquez disebut bisa mengakhiri kontrak mewah berdurasi 4 tahun dengan Honda asalkan bergabung dengan tim satelit.

Kondisi ini terpenuhi di Gresini di mana Marquez masih kecipratan kompetitifnya motor Ducati walau hanya mendapat versi lama.

Jika pindah, Marquez akan mengendarai Desmosedici GP23 yang telah menghasilkan tujuh kemenangan melalui Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.

Ducati telah membuktikan bahwa motor mereka tak kalah cepatnya dengan catatan kemenangan dalam dua musim terakhir.

Di sisi lain, Honda melalui Presiden HRC, Koji Watanabe, mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menghalangi Marquez apabila ingin pindah.

Meski begitu, tetap diperlukan sebuah langkah formal bagi Marquez dan Honda untuk mengakhiri kerja sama yang telah terjalin selama 11 musim dengan 6 gelar juara MotoGP ini.

Sayangnya, baik Marquez maupun Gresini masih bungkam mengenai calon manuver terbesar dalam bursa transfer MotoGP ini.

Demikian juga Ducati yang sejak lama seperti enggan terlibat dalam kepindahan pembalap yang pernah menjadi rival terbesar mereka itu.

Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, saat ditanya repoter MotoGP, Jack Appleyard, pada Sabtu (23/9/2023) mengakui tidak tahu menahu.

Sebagai informasi, Ducati tidak punya wewenang dalam menentukan susunan pembalap di tim satelit mereka kecuali Pramac.