Persija Bakal Tambah Pemain Akademi di Skuad Utama, Thomas Doll: Biasanya yang Saya Ambil Justru Malah Dipanggil Timnas Indonesia!

By Bagas Reza Murti - Rabu, 4 Oktober 2023 | 15:00 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat sesi jumpa pers di Persija Camp, Sawangan, Jawa Barat, Jumat (1/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kenapa tidak? (Mengambil pemain muda dari EPA untuk tim senior)," kata Thomas Doll.

"Tetapi biasanya jika saya mengambil pemain muda, mereka akan lebih banyak bermain untuk timnas, bukan saya," tambahnya.

Thomas Doll memang berencana menambah pemain untuk menyongsong putaran kedua Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: Bojan Hodak: Dua Laga Away Persib akan Jadi Ajang Uji Level Permainan

Persija.id
Pemain Persija Jakarta, Rayhan Hannan, menjalani debut saat melawan PSM Makassar

Selain dari akademi, Persija juga berencana merekrut pemain di bursa transfer paruh musim.

"Saya berharap pada bulan November, seseorang bakal datang ke sini," ujar Thomas Doll.

"Kami akan bertemu presiden klub pekan ini."

"Jadi, kami mencoba untuk menemukan dua pemain," tambahnya.