Bursa Transfer Persib Bandung - Warisan Luis Milla Tak Terpakai Bisa Dipinjamkan, Levy Madinda Urus Sesuatu Bareng Agen

By Bagas Reza Murti - Rabu, 25 Oktober 2023 | 08:15 WIB
Levy Madinda saat menjalani latihan bersama Persib Bandung. (PERSIB)

BOLASPORT.COM - Penentuan nasib Tyronne del Pino dan Levy Madinda masih jadi fokus utama geliat bursa transfer Persib Bandung di tengah musim 2023-2024.

Sejauh ini kondisi Tyronne del Pino masih dipantau medis.

Dokter tim Persib Rafi Ghani mengatakan bila pemain yang didatangkan Luis Milla itu sudah bergabung di latihan untuk dilihat performanya.

"Untuk pemeriksaan kesehatan laporannya sudah lengkap, saya sudah dapatkan, termasuk hasil MRI-nya. Semuanya sudah didapatkan," kata Rafi dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Tinggal kami lihat kenyataan di lapangan nanti, makanya saya sudah lapor ke pelatih kepala untuk mengikutsertakan Tyronne pada saat latihan supaya kelihatan masalah performanya."

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gol Langka Maguire dan Tangan Sakti Onana Bikin Man United Raih Kemenangan Pertama

Dok. Persib
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak bakal menentukan nasib Tyronne del Pino Ramos sebulan lagi,

"Dia sudah penyembuhan cederanya di Spanyol. Kami koordinasi terus dengan Tyronne, dengan tim fisioterapi Spanyol."

"Jadi, pada saat datang memang tim fisioterapi Spanyol menginginkan dia untuk adaptasi dulu. Kami lakukan adaptasi."

"Di dalam suratnya setelah tanggal 21 Oktober dia bisa berlatih bersama dengan tim, alhamdulillah dia kayaknya dia bisa mengikuti semua program yang diberikan pelatih," tambahnya.