Hasil Piala AFC - 9 Gol Tercipta, Bali United Digilas Central Coast Mariners

By Wila Wildayanti - Kamis, 26 Oktober 2023 | 16:57 WIB
Suasana pertandingan Bali Unite vs Central Coast Mariners dalam laga ketiga Piala AFC 2023/2024 yang berlangsung di Industree Group Stadium, Gosford, Australia, Kamis (26/10/2023). (Instagram/Bali United FC)

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Bali United tampil menekan dengan langsung melakukan serangan bertubi-tubi.

Sehingga tak membutuhkan waktu lama, Bali United menipiskan ketertinggalan dengan gol yang dicetak tepat pada menit ke 47 melalui Privat Mbarga.

Gol Privat tercipta seusai ia menerima umpan bagus dari Yabes Roni dan langsung melakukan tendangan ke arah gawang, sehingga Jack tak mampu menghalaunya.

Namun, Bali United tak dibiarkan merasakan kesenangan, karena Central Coast Mariners langsung kembali mencetak gol melalui Christian Teoharous pada menit ke-50.

Gol ini tercipta melalui serangan cepat yang dilakukan Mariners dan akhirnya sekor berubah 4-2.

Baca Juga: Piala AFC - PSM Akan Habis-habisan Lawan Hougang United Demi Nama Indonesia

Jual beli serangan terus ditunjukkan oleh kedua tim, tetapi para pemain Bali United terlihat panik, dan pemain belakang Serdadu Tridatu Kadek Arel pun melakukan kesalahan.

Kadek Arel melakukan kesalahan karena gol bunuh diri tercipta saat ia mencoba menghalau tendangan pemain Mariners.

Tetapi, bola justru mengenainya dan mengarah ke gawang.