Hasil Kumamoto Masters 2023 - Main hingga Rubber, Pram/Yere Jaga Rekor Sempurna atas Ganda No 1 Inggris Penakluk Fajar/Rian

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 14 November 2023 | 14:40 WIB
Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia, saat tampil pada babak pertama French Open 2023 di Glaz Arena, Rennes, Prancis, 25 Oktober 2023. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, berhasil menenangi laga tidak mudah pada babak pertama Kumamoto Masters Japan 2023.

Pram/Yere harus melalui tiga gim untuk mengalahkan Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) dalam laga yang dihelat di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Selasa (14/11/2023).

Menghadapi ganda putra nomor satu Inggris tersebut, Pram/Yere memetik kemenangan rubber dengan skor 16-21, 21-19, 21-17.

Pertandingan sudah berjalan tidak mudah bagi Pram/Yere sejak awal.

Lane/Vendy memegang kendali dengan variasi pukulan. Adapun Pram/Yere lebih pasif. Juara Asia 2022 lebih mengambil posisi meladeni sambil menunggu kesempatan untuk menyerang.

Awal gim pertama pada akhirnya menjadi adu ketahanan karena reli-reli yang panjang. Pasangan Inggris juga sabar dalam membongkar pertahanan Pram/Yere.

Lane/Vendy memimpin di awal. Pemenang medali perak European Games itu sempat unggul enam angka di 10-4 sebelum mengunci interval dengan skor 11-7.

Lane/Vendy memang pasangan yang cukup kompetitif.

Kendati sejauh ini belum berhasil mengalahkan Pram/Yere, ganda putra peringkat 23 dunia telah mengemas kemenangan atas wakil andalan Indonesia lainnya.

Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2023 - Kurang Diuntungkan karena Poin Kontroversi, Fikri/Bagas Kandas