Malaysia Open 2024 - Teknik dan Fisik Pasukan Indonesia Oke, Tinggal Mental yang Akan Berbicara

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 7 Januari 2024 | 12:30 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat tampil pada babak semifinal BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Centre, Hangzhou, China, Sabtu(16/12/2023). (PBSI)

Mengingat, ganda putra Indonesia berstatus sebagai juara bertahan pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 1000 itu.

"Saya meminta ke anak-anak supaya tidak terlalu terbeban terutama untuk Fajar/Rian yang statusnya juara bertahan," ucap Rionny menjelaskan.

"Ini momentum untuk meraih start bagus di awal tahun," ujarnya.

Sementara itu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menyatakan sudah dalam kondisi siap bertanding.

"Kondisi saya dan Fikri cukup bagus. Kami sudah mulai persiapan latihan seminggu setelah World Tour Finals jadi ada dua sampai tiga minggu durasinya," kata Bagas.

"Latihan sudah maksimal dan kami berharap bisa memulai 2024 dengan baik," ujar pemain asal Cilacap, Jawa Tengah itu.

PBSI
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana beraksi pada laga kedua penyisihan grup BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Centre, Hangzhou, China, Kamis (14/12/2023).

Baca Juga: Nasib Kontras Kento Momota, Dulu Unggulan, Kini Andalkan Keberuntungan untuk Lolos Malaysia Open 2024