Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Grup F Piala Asia 2023 - Keputusan Kontroversial Eks Wasit Liga 1 Warnai Kemenangan Dramatis Arab Saudi Atas Oman

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 17 Januari 2024 | 02:54 WIB
Suasana pertandingan Arab Saudi vs Oman pada laga perdana Grup F Piala Asia 2023 di Khalifa International Stadium, Doha, Rabu (17/1/2024) (The-AFC.com)

Meski Arab Saudi tetap mendominasi jalannya pertandingan, tetapi masih belum bisa menjebol gawang Oman.

Skor 0-1 untuk keunggulan Oman jadi penutup jalannya babak pertama.

Babak Kedua

Usai jeda, Arab Saudi mengubah formasi lebih menyerang menjadi 4-4-2 untuk memecah kebuntuan.

Sementara Oman menumpuk banyak pemain di kotak penalti untuk mempertahankan keunggulan.

Dua peluang sudah diciptakan Arab Saudi pada awal babak kedua.

Peluang tersebut lahir dari upaya Salem Aldawsari dan Saleh Al Shehri pada menit ke-47 dan 49, tetapi masih diblok oleh pemain belakang Oman.

Mohammed Kanno pun mencoba peruntungan lewat tembakan jarak jauh, tetapi bola masih lengket di tangan Ibrahim Al Mukhaini.

Baca Juga: Shayne Pattynama Sulit Terima Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak yang Dinodai Polemik

Oman bukannya tanpa peluang meski main dengan sistem parkir bus.