Disorot Media Korea, Menanti Air Mata Bahagia Megawati usai Jadi Harapan Mimpi 7 Tahun Red Sparks di Liga

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 8 Februari 2024 | 14:38 WIB
Pebola voli Indonesia, Megawati Hangestri Peritiwi, terharu setelah meraih kemenangan bersama JungKwanJang Red Sparks atas Suwon Hyundai E&C Hillstate dalam lanjutan Liga Voli Korea 2023-2024 di Daejeon, Korea Selatan, 4 Februari 2024. (TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE JUNGKWANJANG REDSPARKS)

Mega, yang pada awal musim berharap bisa membawa Red Sparks menjadi juara lagi, terlihat menangis setelah pertandingan.

Middle blocker tim, Park Eun-jin, menangis bersama Mega sambil saling mengucapkan terima kasih. Rupanya itu tangis bahagia dari Mega karena bisa mengatasi kegugupan.

Ini bukan pertama kalinya Mega larut dalam suasana haru. Air mata bahagia juga mengalir saat dia membawa Red Sparks menjungkalkan Pink Spiders di putaran pertama.

Datang tidak diunggulkan dan kalah di dua set pertama, Red Sparks justru berakhir menang atas tim yang diperkuat legenda voli Korea, Kim Yeon-koung.

Sayangnya, kemudian Red Sparks selalu kalah dalam tiga pertandingan berikutnya. Di putaran keempat mereka bahkan tumbang tanpa merebut satu set pun.

Namun, momentum bagus kini berada di belakang Mega dkk. Mereka juga telah membuktikan diri sebagai rival yang tidak mudah bagi Pink Spiders.

Kim Yeon-koung sampai berseloroh saat berbicara dengan Mega di All Star Game.

"Main bagus, dengan tim lain, tetapi bukan dengan Pink Spiders, oke?" ujar mantan pemain terbaik Liga Champions Eropa CEV itu dengan mencoba memasang ekspresi serius.

Akankah, Red Sparks dan Megawati bertahan di jalur kemenangan? Pertandingan antara Pink Spiders dan Red Sparks akan disiarkan secara langsung di SPOTV.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Kalahkan Pemuncak Klasemen, Megawati Kabulkan Setengah Permohonan Legenda Korsel