Anthony Ginting Pernah Kena, BWF Bantah Tuduhan Manipulasi Undian Turnamen dari Ganda Putra Malaysia

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 23 Februari 2024 | 10:30 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada BWF World Tour Finals 2023, di Hangzhou Sports Center Gymnasium, China, 14 Desember. (STR/AFP)

Indonesia? Salah satu momen drawing bau yang terjadi berturut-turut pernah menimpa tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting, pada 2022.

Ginting selalu menghadapi pemain nomor satu Viktor Axelsen (Denmark) di perempat final dalam empat turnamen dengan rentang waktu lima bulan.

Ginting menghadapi Axelsen pada babak delapan besar di All England Open (Maret), Indonesia Open (Juni), Malaysia Open (Juni), dan Kejuaraan Dunia (Agustus).

Padahal, perempat final adalah fase paling awal di mana pemain-pemain dari peringkat delapan teratas seperti Axelsen dan Ginting bisa bertemu.

Tepat sebelum Indonesia Open, Ginting juga bertemu Axelsen di semifinal Indonesia Masters. Sayangnya, semua pertandingan itu selalu berakhir dengan kekalahannya.

Baca Juga: Siapa Temani Fajar/Rian, Ricky Soebagdja Jawab Peluang Ganda Putra Indonesia Penuhi Kuota Maksimal Tampil di Olimpiade