Thailand Lagi-lagi Bikin Malu ASEAN, Status Raja Asia Tenggara Sudah Waktunya Beralih ke Timnas Indonesia

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 23 April 2024 | 22:00 WIB
Witan Sulaeman (kiri) dan Pratama Arhan merayakan gol timnas U-23 Indonesia ke gawang Yordania pada duel Piala Asia U-23 2024 di Doha (21/4/2024). (KARIM JAAFAR/AFP)

Prestasi itu sama dengan Indonesia yang untuk kali pertama dalam sejarah mencapai fase tersebut.

Teraktual, Timnas U-23 Thailand gagal total saat tampil di Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: Momok Menakutkan Barcelona Itu Bernama Jude Bellingham

Anak asuh Issara Sritaro tak lolos ke fase knock-out usai takluk 0-1 dari Tajikistan pada laga pamungkas Grup C, Senin (22/4/2024).

Kekalahan ini membuat Thailand menempati posisi juru kunci Grup B dengan koleksi 3 poin dari tiga laga yang telah dijalani.

AFC
Suasana pertandingan Thailand vs Tajikistan

Laju Thailand sangat kontras dengan Timnas U-23 Indonesia di mana mereka berhasil melaju ke perempat final turnamen kelompok umur ini.

Padahal, Indonesia berstatus debutan dalam Piala Asia U-23 edisi ke-6 ini.

Garuda Muda sendiri lolos dengan status runner-up Grup A setelah mengumpulkan 6 poin dari tiga pertandingan.

Mereka menemani tuan rumah Qatar yang lolos sebagai juara grup.

Di babak delapan besar, Indonesia akan menantang raksasa Asia Timur, Korea Selatan.

Melihat prestasi yang cukup jomplang antara Thailand dan Indonesia dalam beberapa turnamen terakhir, mungkin sudah waktunya bagi Negeri Gajah Putih untuk melepaskan statusnya sebagai raja ASEAN.

Untuk saat ini, Merah-Putih lebih layak untuk disebut sebagai raja Asia Tenggara ketimbang Thailand.