Uber Cup 2024 - Firasat Jitu Gregoria, Tunggal Putri Tak Ingkar Janji, Bahagia Bertubi-tubi Setelah 2 Windu Menanti

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 4 Mei 2024 | 14:00 WIB
Selebrasi tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, setelah memberi poin pertama bagi Indonesia pada pertandingan menghadapi Korea Selatan di semifinal Uber Cup 2024 di Chengdu, China, 4 Mei 2024. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Uber Cup 2024 menghadirkan kebahagiaan berlipat-lipat bagi Gregoria Mariska Tunjung dan itu tidak sekadar karena rekor sempurna sejauh ini.

Gregoria Mariska Tunjung konsisten menyumbang poin bagi tim Indonesia sepanjang perhelatan Uber Cup 2024 di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China.

Padahal, dengan posisi sebagai tunggal putra pertama, Gregoria berada di situasi tidak mudah karena tampil pertama dan melawan pemain terkuat dari kubu lawan.

Akan tetapi, dara kelahiran Wonogiri, Jawa Tengah, itu tak pernah mengecewakan sejauh ini dengan selalu memenangkan pertandingannya.

Dua kemenangan Gregoria bahkan diraih atas rival berat yaitu Akane Yamaguchi (Jepang) dan Ratchanok Intanon (Intanon).

Dengan Intanon, Jorji bahkan selalu kalah dalam 8 pertandingan sebelumnya. Namun, dia mampu menang untuk mengawali langkah Indonesia ke semifinal pertama di Uber Cup selama 14 tahun.

Gregoria kembali mendorong semangat rekan-rekannya saat memenangi pertandingan pertama menghadapi Korea Selatan pada Sabtu (4/5/2024) hari ini.

Juara Dunia Junior 2017 itu mengalahkan Sim Yu-jin, pemain underdog yang menyingkirkannya di Korea Open 2023, dengan skor 21-15, 21-13.

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2024 - Kesempurnaan Gregoria Buka Poin Indonesia, Pahlawan Korea Cuma Bisa Melawan di Awal

"Hari ini saya menyiapkan keberanian saya karena line up yang turun dari Korea di luar prediksi karena An Se Young tidak turun," ucap Gregoria dalam keterangan melalui PBSI.