Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil di Hongaria Bikin Sebastian Vettel Bisa Liburan dengan Lebih Tenang

By Doddy Wiratama - Senin, 30 Juli 2018 | 14:41 WIB
Sebastian Vettel (Ferrari) saat berada di podium usai balapan F1 GP Hongaria 2018 berakhir, Minggu (29/7/2018).
twitter.com/ScuderiaFerrari
Sebastian Vettel (Ferrari) saat berada di podium usai balapan F1 GP Hongaria 2018 berakhir, Minggu (29/7/2018).

Sebastian Vettel (Ferrari) harus terima jarak poinnya dengan Lewis Hamilton (Mercedes) di tabel klasemen kejuaraan dunia pebalap F1 2018 makin melebar.

Hal itu dapat terjadi tak lepas dari hasil yang didapatkan oleh keduanya pada sesi balapan F1 GP Hongaria 2018, Minggu (29/7/2018).

Lewis Hamilton yang sukses tampil sebagai juara berhak mendapatkan tambahan 25 poin dari Hungaroring.

Sedangkan Sebastian Vettel yang bertengger sebagai runner up hanya memperoleh tambahan 18 poin.

Dengan demikian, saat ini Vettel telah mengoleksi 189 poin dari 12 seri balapan musim 2018 yang sudah berlangsung.

Torehan itu terpaut 24 angka dari Hamilton yang saat ini berdiri kokoh di puncak klasemen sementara dengan raihan 213 poin.

(Baca Juga: Pimpin Klasemen Paruh Musim F1, Lewis Hamilton Tidak Mau Jemawa)

Meskipun jarak poinnya dengan Lewis Hamilton makin melebar, Sebastian Vettel tetap bersyukur dapat mengakhiri F1 GP Hongaria 2018 sebagai runner up.

"Kami telah mencoba semua yang kami bisa dan saya pikir peringkat dua adalah hasil terbaik yang bisa kami raih hari ini (Minggu-red)," tutur Vettel dikutip BolaSport.com dari laman tim Ferrari.

"Ada banyak hal yang sudah kami kerjakan dengan baik dan beberapa aspek yang tak terlalu berhasil. Tetapi itu semua adalah bagian dari permainan," kata pebalap asal Jerman itu melanjutkan.

Pada sisi lain, Sebastian Vettel mengaku senang dengan hasil yang diraih Ferrari pada akhir pekan balapan di Hongaria.

Double podium yang diraih Ferrari di Hungaroring, Kimi Raikkonen finis ketiga, membuat Vettel makin yakin jika mobil Kuda Jingkrak memiliki potensi yang besar untuk membawanya juara.

"Mobil kami memiliki potensi yang besar. Jadi saya bisa lebih tenang dan pergi berlibur sebelum menghadapi balapan selanjutnya, ucap Sebastian Vettel memungkasi.

Sebagai informasi BolaSporter, F1 2018 akan memasuki masa jeda tengah musim setelah GP Hongaria selesai digelar.

Gelaran F1 musim ini akan kembali bergulir pada 24-26 Agustus saat GP Belgia diselenggarakan di Sirkuit Spa-Francorchamps.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : formula1.ferrari.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X