Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Tidak Ingin Latah Menggunakan Jasa Pemain Naturalisasi

By TB Kumara - Selasa, 20 Maret 2018 | 10:22 WIB
Tim Persebaya Surabaya berpose menjelang dimulainya pertandingan uji coba internasional bertajuk Blessing Game kontra Serawak FA di Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (18/3/2018).
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Tim Persebaya Surabaya berpose menjelang dimulainya pertandingan uji coba internasional bertajuk Blessing Game kontra Serawak FA di Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (18/3/2018).

Ada beberapa tim peserta Liga 1 yang mengontrak pemain naturalisasi untuk menambah kekuatan timnya pada kompetisi musim 2018.

Seperti Madura United, Persib Bandung, Sriwijaya FC terdapat nama Beto Goncalves, Borneo FC dan PSM Makassar, Bhayangkara FC, dan Bali United.

Terkait hal itu, Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, mengaku timnya saat ini belum berpikir ke arah sana untuk mengunakan jasa pemain naturalisasi.

(Baca Juga: VIDEO - Waduh, Sandra Olga Rupanya Doyan Makan Bunga)

"Kalau ada pemain naturalisasi mau bergabung boleh saja, kita tidak masalah, boleh-boleh saja. Tetapi, siapa pemain itu?" kata Chairul usai pertandingan Blessing Game, Minggu (18/3/2018).

Tidak hanya itu, manajer lulusan Universitas Surabaya (Unesa) ini juga tidak ingin latah dalam menggunakan jasa pemain naturalisasi untuk kompetisi musim ini.


Manajer Persebaya Chairul Basalamah saat menghadiri laga Blessing Game antara Persebaya kontra Serawak FA, Minggu (18/3/2018) di Gelora Bung Tomo Surabaya.(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

"Kita tidak ingin latah, musim lalu ramai-ramai marquee player, semua pakai. Sekarang pemain naturalisasi, ramai juga menggunakan," ucap Chairul.

Menurutnya, yang paling penting saat ini Persebaya masih fokus untuk mencari pemain asing terutama di sektor penyerang untuk memenuhi kuota dari regulasi.

"Sekarang ini kita fokus mencari pemain asing. Sudah ada dua pemain, kita masih negosiasi, posisi di sektor depan," ujar Abud sapaan akrabnya.

(Baca Juga: 15 Pemain Terbaik Liga Inggris Versi Firmino, Ada 2 Nama Mengejutkan!)

Abud menambahkan, sosok penyerang yang dalam radar Persebaya ini pernah bermain di liga Indonesia, sudah memiliki nama yang tidak asing di telinga masyarakat pecinta sepak bola.

"Ya, ada satu pemain asing, dia familiar di telinga pecinta sepak bola Indonesia. Musim lalu, dia bermain di sini. Namanya nanti saja, setelah deal kita  akan umumkan," kata manajer asal Surabaya ini. 


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X