Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gol Perut dan Kartu Merah Warnai Kemenangan Manchester United di Kandang Watford

By Ade Jayadireja - Minggu, 16 September 2018 | 01:33 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, dalam laga melawan Watford di Vicarage Road dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (15/9/2018).
OLLY GREENWOOD / AFP
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, dalam laga melawan Watford di Vicarage Road dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (15/9/2018).

Manchester United sukses menambah tiga poin saat melawat ke markas Watford pada pertandingan pekan kelima Liga Inggris 2018-2019, Sabtu (15/9/2018).  

Bertandang ke Vicarage Road dengan kostum pink, Manchester United mampu menuntaskan perlawanan Watford lewat skor 2-1.

Gol tim tamu datang dari Romelu Lukaku dan Chris Smalling.

Sementara itu, tim tuan rumah hanya membalas sekali melalui Andre Gray.

Sebenarnya Manchester United sudah menggetarkan jala gawang Watford lewat sepakan Alexis Sanchez pada menit ke-24.

(Baca juga: Trik Merekrut Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di FIFA 19)

Namun, gol tersebut dianulir wasit karena dianggap berbau offside.

Sanchez kembali mengancam lewat sebuah sepakan on target pada menit ke-30, tetapi kali ini dimentahkan kiper lawan.

Gempuran Setan Merah baru membuahkan hasil pada menit ke-35.

Diawali umpan dari Ashley Young ke kotak penalti, Romelu Lukaku membelokkan arah bola ke dalam gawang dengan menggunakan perutnya.

(Baca Juga: Hasil Liga Italia - Pemain Pinjaman Inter Milan Tenggelamkan Majikan di Giuseppe Meazza)

Manchester United pun tak perlu menunggu lama untuk menggandakan keunggulan.

Hanya dua menit berselang, giliran Chris Smalling yang mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan sodoran umpan Marouane Fellaini.

Gol sang bek tercipta lewat cara keren, yakni mengontrol bola memakai dada dan kemudian dituntaskan dengan tendangan voli.

Skor 2-0 untuk Manchester United tak berubah sampai babak pertama selesai.

Seusai turun minum, situasi berubah. Manchester United justru lebih banyak tertekan.

Hasilnya, ketika laga memasuki menit ke-65, gawang kawalan David De Gea jebol oleh sepakan Andre Gray yang mengarah ke pojok.

(Baca juga: Ternyata Begini Rasanya Latihan Bareng Cristiano Ronaldo di Juventus)

Petaka kembali menghampiri kubu Man United tatkala Nemanja Matic diganjar kartu kuning kedua pada menit ke-90.

Hukuman tersebut merupakan buah dari pelanggaran terhadap Will Hughes.

Beruntung bagi Manchester United karena tak ada lagi bola yang bersarang di gawang mereka sampai pertandingan selesai.

Berkat kemenangan pada matchday kelima, Manchester United naik menuju posisi kedelapan dengan koleksi sembilan poin.

Adapun Watford tetap menghuni peringkat keempat lewat koleksi 12 angka.

Watford 1-2 Manchester United (Andre Gray 65'; Romelu Lukaku 35', Chris Smalling 38')

Watford: 26-Ben Foster, 25-Jose Holebas (Adam Masina 84'), 15-Craig Cathcart (Isaac Success 88'), 27-Christian Kabasele, 2-Dary Janmaat (Kiko Femenia 72'), 29-Etienne Capoue, 37-Roberto Pereyra, 16-Abdoulaye Doucoure, 19-Will Hughes, 9-Troy Deeney, 18-Andre Gray

Pelatih: Javi Gracia

Man United: 1-David De Gea, 25-Antonio Valencia, 18-Ashley Young, 12-Chris Smalling, 2-Victor Lindelof, 27-Marouane Fellaini, 31-Nemanja Matic, 6-Paul Pogba, 14-Jesse Lingard (Anthony Martial 71'), 7-Alexis Sanchez (Scott McTominay 84'), 9-Romelu Lukaku

Pelatih: Jose Mourinho


Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X