Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rahasia Ole Gunnar Solskjaer Pulihkan Manchester United

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 27 Desember 2018 | 21:55 WIB
Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/MANUTD
Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Pelatih sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membeberkan kiat-kiat yang dilakukan untuk membawa The Red Devils keluar dari zona abu-abu.

Efek penunjukan Ole Gunnar Solskjaer sebagai juru taktik interim Manchester United seketika langsung terasa.

Tak disangka-sangka, Manchester United mampu menang telak dalam dua laga teranyar di Liga Inggris.

Manchester United menggilas 5-1 Cardiff City pada pekan ke-18, setelah itu mengalahkan Huddersfield Town FC dengan skor 3-1, Rabu (26/12/2018).

Baca Juga:

Ole Gunnar Solskjaer mengklaim bahwa kunci membawa perubahan di skuat The Red Devils adalah pola pikir.

"Anda tak bisa mengubah apa pun dalam waktu sepekan, tetapi Anda bisa mengubah pola pikir," tutur Solskjaer, dilansir BolaSport.com dari Football 365.

"Saya ingin tim ini bermain dengan meyakinkan dan memberi Anda pengertian bahwa perbaikan sedang dilakukan," katanya menjelaskan.


Para pemain Manchester United, merayakan gol Paul Pogba ke gawang Huddersfield Town, dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Rabu (26/12/2018)(DOK. TWITTER.COM/MANUTD)

Lebih lanjut, pria yang disebut memiliki wajah yang awet muda itu menilai bahwa pemulihan keadaan membutuhkan waktu bagi pemain dan pelatih untuk menemukan detail perbaikan yang diinginkan.

"Saya telah melakukan sedikit penyesuaian, tetapi kami akan meningkat seiring berjalannya waktu," ucap mantan pemain serang tersebut.

Selain mampu membuat Setan Merah kembali memetik kemenangan, Solskjaer disebut sudah meredakan ketegangan ruang ganti.

Hal itu berimbas pada timbulnya gairah para pemain yang sempat tenggelam, dan disebut ogah tampil maksimal ketika masih diasuh Jose Mourinho.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, membeberkan pelarangan menghadiri acara Mata Najwa oleh petinggi PSSI. Fakhri Husaini, mantan pelatih timnas U-16 Indonesia, menjadi bintang tamu dalam acara Mata Najwa yang live di Trans 7, Rabu (28/11/2018). Dalam acara yang bertajuk "PSSI Bisa Apa Jilid 1" itu, Fakhri Husaini datang untuk memberikan tanggapan soal dugaan pengaturan skor di kompetisi sepak bola Indonesia. Sebagai pelatih timnas U-16, Fakhri berbicara soal pengaruh pengaturan skor terhadap pemain-pemain muda masa depan Indonesia. Akan tetapi, sebelum menghadiri acara tersebut, ada pihak yang melarang Fakhri muncul di televisi. #fakhrihusaini #fakhri #husaini #pssi #pssibisaapa #matanajwa

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : football365.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X