Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Apriyani dan Gregoria Bersaing untuk Gelar Most Promising Player of the Year 2018

By Any Hidayati - Minggu, 9 Desember 2018 | 21:41 WIB
Gregoria Mariska Tunjung saat berhadapan dengan Saina Nehwal (India) pada babak semifinal Denmark Open 2018 di Odense Sports Park, Denmark, Sabtu (20/10/2018).
BADMINTON INDONESIA
Gregoria Mariska Tunjung saat berhadapan dengan Saina Nehwal (India) pada babak semifinal Denmark Open 2018 di Odense Sports Park, Denmark, Sabtu (20/10/2018).

Dua pebulu tangkis putri Indonesia, yaitu Apriyani Rahayu dan Gregoria Mariska Tunjung, bersaing untuk gelar Most Promising Player of the Year dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Ini bukan kali pertama Apriyani masuk dalam nominasi Pemain Paling Menjanjikan sepanjang tahun karena musim lalu ia juga menjadi salah satu kandidat di kategori yang sama.

Hanya saja Apriyani kalah dari Chen Yufei (China) yang berhasil membawa pulang gelar Most Promising Player of the Year 2017.

Siapa sangka, kembali masuk kategori pemain menjajikan malah membuat Apriyani harus bersaing dengan sang junior yaitu Gregoria.

Nama Gregoria sukses mencuri perhatian dunia karena permainan apik di beberapa turnamen elite dunia di antaranya Thailand Open dan Denmark Open 2018.

Meskipun Gregoria belum pernah meraih gelar di level senior tetapi dengan keberhasilan lolos ke semifinal sudah membuat banyak orang terkejut mengingat tahun lalu baru lulus dari level junior.

Selain Apriyani dan Gregoria, pemain yang masuk daftar nominasi kategori Most Promising Player of the Year adalah He Jiting (China), Han Chengkai/Zhou Haodong (China), dan Goh Jin Wei (Malaysia).

He, Han, dan Zhou adalah sederet nama yang sukses menjegal Marcus Fernaldi Gideon/Marcus Fernaldi Gideon menunjukkan supremasi ganda putra nomor satu dunia.

He yang berpasangan dengan Tan Qiang sukses menghentikan Marcus/Kevin di perempat final Malaysia Open 2018.

Kemudian Han/Zhou dua kali menghentikan Marcus/Kevin yaitu semifnal China Open dan final French Open 2018.

Baca Juga:

Adapun masuknnya Goh Jin Wei dalam kategori Most Promising Player of the Year karena menjadi kampiun di Kejuaraan Dunia Junior serta meraih medali emas Olimpiade Remaja 2018.

Meskipun belum benar-benar lulus dari level junior tetapi kiprah Goh di level senior patut diacungi jempol karena sukses meraih medali emas SEA Games Kuala Lumpur 2018 dari nomor tunggal putri.

Most Promising Player of the Year akan diumumkan pada gala dinner BWF World Tour Finals 2018 yang biasanya berlangsung sehari sebelum turnamen resmi bergulir.

BWF World Tour Finals 2018 yang diikuti oleh delapan perwakilan terbaik di lima nomor yang dipertandingkan akan berlangsung pada 12-16 Desember di Guangzhou, China.


Pebulu tangkis putri Malaysia, Soniia Cheah (kiri) dan Goh Jin Wei (kanan). (NST.COM.MY)


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bwfbadminton.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X