Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Argentina 2019 - Lorenzo Sebut Performanya bak Mimpi Buruk

By Agung Kurniawan - Senin, 1 April 2019 | 17:36 WIB
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo saat beraksi di Argentina, Minggu (31/3/2019)
twitter.com/lorenzo99
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo saat beraksi di Argentina, Minggu (31/3/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, menyebut penampilannya pada balapan MotoGP Argentina 2019 bak mimpi buruk.

Jorge Lorenzo mengawali balapan di Autodromo Termas de Rio Hondo, Minggu (31/3/2019) sore waktu setempat dari posisi ke-12.

Dia sempat turun satu setrip ke urutan ke-13 sebelum akhirnya berhasil finis di posisi ke-12.

Posisi finis itu didapat Lorenzo setelah Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Franco Morbidelli (Yamaha SRT) mengalami crash pada lap terakhir balapan.

Dibanding dengan rekan setimnya, Marc Marquez, yang menjadi juara, penampilan Jorge Lorenzo pada balapan MotoGP Argentina 2019 memang tidak bisa dibanggakan.

Namun, perlu diingat, hasil minor itu tidak lepas dari faktor belum pulihnya cedera tulang rusuk yang diderita Lorenzo.

Sebelumnya, Lorenzo juga sempat mengalami cedera pergelangan tangan yang membuat dia absen pada tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Baca Juga : Pelatih Diusir Keluar Lapangan, San Antonio Spurs Telan Kekalahan

"Saya berharap kami mampu finis setidaknya di posisi 10 besar. Namun, keadaan yang saya alami saat ini membuat saya gagal menunjukkan potensi yang saya miliki, ini lebih seperti mimpi buruk bagi saya," ucap Lorenzo yang dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Kami telah mencoba sesuatu yang baru dan ini berpengaruh bagi saya dengan Honda secara signifikan, saya mampu lebih cepat 0,3 hingga 0,5 detik, posisi ke-12 bukanlah posisi yang baik, tetapi kita harus melangkah kedepan," kata Lorenzo lagi.

Hingga MotoGP Argentina 2019, Jorge Lorenzo tertahan di peringkat ke-13 klasemen sementara pembalap dengan koleksi 8 poin. 


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X