Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shinya Aoki Akan Pertahankan Gelar Juara Dunia di ONE: Enter The Dragon

By Septian Tambunan - Selasa, 30 April 2019 | 17:00 WIB
Atlet ONE Championship, Shinya Aoki.
ONE CHAMPIONSHIP
Atlet ONE Championship, Shinya Aoki.

BOLASPORT.COM - Pergelaran ONE: Enter The Dragon di Singapura akan menampilkan beberapa pertandingan fenomenal pada tanggal 17 Mei mendatang.

Dilansir BolaSport.com dari ONE Championship, juara dunia ONE Lightweight, Shinya "Tobikan Judan" Aoki, akan mempertahankan gelarnya melawan petarung Singapura, Christian "The Warrior" Lee.

Sebelum partai tersebut, akan ada pertandingan babak perempat final dari ONE Featherweight Kickboxing World Grand Prix dan semifinal pertama dari ONE Lightweight World Grand Prix.

Baca Juga : Persamaan 5 Superhero Avengers dengan Juara Dunia ONE Championship

Hal ini ditambah dengan pertandingan debut dari petarung asal Amerika Serikat, "Super" Sage Northcutt.

Shinya, yang merebut gelar juara dunia ONE Lightweight setelah memenangi pertandingan melawan Eduard Folayang di perhelatan ONE: A New Era pada babak pertama, sebenarnya harus menunggu penantangnya yang merupakan pemenang dari ONE Lightweight World Grand Prix.

Akan tetapi, karena turnamen ini tidak akan selesai sebelum pertengahan tahun 2019, Shinya tidak ingin duduk diam dan menunggu.

Dia mengejutkan para penggemar dengan menyiratkan keinginannya untuk bertanding dengan Christian, yang juga berlatih bersama dengannya di Evolve MMA dan bertarung dalam divisi ONE featherweight.

Baca Juga : Pergelaran ONE Warrior Series Menjaring Bakat MMA Baru Dunia

Hal ini pun disetujui oleh CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong, dan "The Warrior" sendiri.

Christian, yang baru berusia 20 tahun, memiliki rekor penyelesaian terbanyak di ONE.

Dia memasuki pertandingan ini melalui beberapa kemenangan ronde pertama, termasuk melawan Kazuki Tokudome dan Edward Kelly.

Atlet ONE Championship, Sage Northcutt.
ONE CHAMPIONSHIP
Atlet ONE Championship, Sage Northcutt.

Christian Lee berharap dapat mempertahankan tingkat penyelesaiannya dan mengalahkan atlet asal Jepang tersebut dalam pertandingan debutnya di divisi lightweight.

Sebelumnya, pertandingan semifinal pertama ONE Lightweight World Grand Prix, akan mempertemukan Saygid "Dagi" Guseyn Arslanaliev dengan Amir Khan, setelah Ariel "Tarzan" Sexton mengundurkan diri karena tangan yang patah.

Baca Juga : Nielsen Sports dan ONE Championship Adakan Konferensi Olahraga di Singapura

Ariel sebelumnya mengalahkan Amir dalam babak perempat final, tetapi karena kondisi cederanya, dia tidak dapat melanjutkan misi untuk mengejar posisi teratas.

Ajang fenomenal ini juga akan menampilkan petarung asal AS, Sage Northcutt, yang akan menjalani debutnya di ONE.

Atlet ONE Championship, Sage Northcutt (kiri), sedang berlatih.
ONE CHAMPIONSHIP
Atlet ONE Championship, Sage Northcutt (kiri), sedang berlatih.

Juara dunia Karate ini bergabung dengan ONE pada akhir tahun 2018 dan telah melakukan persiapan untuk tampil melawan juara dunia Lion Fight Muay Thai, Cosmo Alexandre, dalam sebuah pertarungan mixed martial arts.

Terlebih lagi, ONE: Enter The Dragon juga akan menampilkan babak perempat final dari ONE Featherweight Kickboxing World Grand Prix dengan delapan petarung akan berjuang untuk maju ke babak semifinal.

Atlet ONE Championship, Sage Northcutt.
ONE CHAMPIONSHIP
Atlet ONE Championship, Sage Northcutt.

Beberapa nama besar dalam dunia Kickboxing ini antara lain Giorgio Petrosyan, Samy Sana, Andy Souwer, Enriko Kehl, Dzhabar Askerov, Yodsanklai IWE Fairtex, "Smokin" Jo Nattawut, dan Petchmorakot Petchyindee Academy dari Thailand.

Jadwal pertandingan lengkap dari ajang ini akan diumumkan segera.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Apakah ini menandakan bahwa Jorge Lorenzo masih belum terbiasa dengan tunggangannya? #marcmarquez #jorgelorenzo #marquez #lorenzo #motogp #repsolhonda #honda #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Editor : Septian Tambunan
Sumber : onefc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X