Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sempat Bertemu, Lim Chong King Kenang Memori dengan Lee Chong Wei

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 27 Juni 2019 | 16:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.

BOLASPORT.COM - Legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, memang sudah menyatakan pensiun sejak dua pekan lalu, tetapi memori tentang dia akan selalu ada.

Demikian juga yang dirasakan oleh Lim Chong King, pemain muda tunggal putra Malaysia.

Sosok yang disebut pelatih tunggal putra Malaysia, Misbun Sidek, sebagai "The Next Lee Chong Wei" itu mengungkap memori termanisnya bersama sang legenda.

"Saya cukup beruntung punya kesempatan berlatih bersama Lee Chong Wei saat dia kembali pasca-sembuh dari kanker hidung," ucap Lim Chong King yang dilansir BolaSport.com dari NST.

"Setiap kali saya berlatih tanding dengan dia, saya tidak bisa menandingi. Padahal itu terjadi setelah dia menjalani perawatan untuk menyembuhkan kankernya," kata Lim.

"Hal itu jelas menunjukkan jarak di antara kami. Jika saya ingin mencapai level dia, saya harus bekerja keras meningkatkan kekuatan dan skill," tutur Lim lagi.

Saat ini, Lim Chong King masih berada di peringkat ke-373 dunia.

Namun, dia sudah menunjukkan potensi saat tampil pada turnamen Malaysia International Series 2019 di Ipoh.

Baca Juga: Amir Khan Hadapi Petinju Asal Australia Usai Goyat Alami Kecelakaan

Saat itu, Lim Chong King berhasil mengalahkan sejumlah pemain unggulan termasuk sang juara bertahan, Soong Joo Ven, pada semifinal.

Adapun dalam 19 tahun kariernya, Lee Chong Wei berhasil meraih 69 gelar juara termasuk empat titel All England Open dan 12 gelar Malaysia Open.

Lee juga tercatat sebagai peraih tiga medali perak Olimpiade dalam tiga edisi terakhir yakni Beijing 2008, London 2012, dan Rio 2016.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : NST

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X