Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Belanda 2019 - Jorge Lorenzo: Saya Akan Merindukan Assen dan Sachsenring

By Delia Mustikasari - Sabtu, 29 Juni 2019 | 16:46 WIB
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengalami kecelakaan pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Belanda 2019 di Sirkuit Assen, Jumat (29/6/2019).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengalami kecelakaan pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Belanda 2019 di Sirkuit Assen, Jumat (29/6/2019).

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, tidak akan turun pada balapan MotoGP Belanda dan MotoGP Jerman 2019.

Jorge Lorenzo dibawa ke rumah sakit di Groningen, Belanda, menyusul kecelakaan pada latihan bebas pertama (FP1), Jumat (28/6/2019) siang waktu setempat.

Dia terindikasi mengalami cedera ruas tulang punggung.

Jorge Lorenzo mengalami kecelakaan tunggal saat berusaha memacu motor RC213V.

Dia tiba-tiba kehilangan kendali motor dan mengalami insiden lowside crash di tikungan 7 saat kecepatan mencapai 160 km/jam.

"Saya mengalami patah tulang belakang setelah terjatuh kemarin. Cedera tidak memungkinkan saya untuk balapan di Assen atau di Sachsenring," kata Lorenzo seperti dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Besok pagi  (hari ini) saya akan terbang ke Lugano dan melakukan semua perawatan yang mungkin untuk bersiap-siap pergi ke Brno (MotoGP Ceska)," ujar Lorenzo.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Cedera, Honda Sudah Siapkan Pembalap Pengganti

Lorenzo sebelumnya mencatat hasul kurang positif setelah mengalami kecelakaan dan menghentikan kiprah tiga pembalap lain pada MotoGP Catalunya, dua pekan lalu.

Pembalap berusia 32 tahun tersebut menuju MotoGP Belanda dengan kompetitif karena dia memiliki sasis yang disertai serat karbon baru pada motornya.

Cedera yang dialami Jorge Lorenzo menambah rentetan cedera yang dialami sebelum mengarungi persaingan pada MotoGP musim 2019.

Lorenzo terkena cedera karena terjatuh pada lap pertama balapan MotoGP Aragon 2018. 

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Belanda 2019 - Quartararo Tercepat, Rossi Ke-14

Belum lama pulih dari cedera pertamanya, Lorenzo kembali terjatuh di MotoGP Thailand 2018 sehingga pergelangan tangan kirinya terluka cukup parah.

Serangkaian cedera tersebut membuat Lorenzo absen pada seri MotoGP 2018 di Jepang, Australia, dan Malaysia.

Para pembalap MotoGP selanjutnya akan menjalani sesi kualifikasi pada Sabtu (29/6/2019), mulai pukul 19.10 WIB.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Crash.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X