Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil ICC 2019 - Diwarnai Drama 10 Gol dan 2 Kartu Merah, Madrid Babak Belur

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 27 Juli 2019 | 09:47 WIB
Striker Atletico Madrid, Diego Costa, mencetak gol pembuka melalui sepakan kaki kanan ke arah gawang Real Madrid pada pertandingan International Champions Cup, Sabtu (27/7/2019).
TWITTER.COM/STADIUMASTRO
Striker Atletico Madrid, Diego Costa, mencetak gol pembuka melalui sepakan kaki kanan ke arah gawang Real Madrid pada pertandingan International Champions Cup, Sabtu (27/7/2019).

BOLASPORT.COM - Real Madrid harus menanggung malu setelah ditekuk oleh rival sekota mereka, Atletico Madrid dengan skor 3-7 pada pertandingan International Champions Cup 2019, Sabtu (27/7/2019).

Real Madrid melawan Atletico Madrid dalam lanjutan turnamen International Champions Cup 2019 yang berlangsung di MetLife Stadium, East Rutherford, Amerika Serikat, Sabtu (27/7/2019).

Dalam pertandingan tersebut diwarnai oleh dua kartu merah yang masing-masing diterima oleh Dani Carvajal dan Diego Costa.

Padahal Diego Costa tampil sebagai bintang lapangan setelah mampu mencetak empat gol.

Baca Juga: Zinedine Zidane Akhirnya Ketar-ketir Real Madrid Kena 3 Musibah

Jalan Pertandingan

Real Madrid dikejutkan oleh gol cepat Atletico Madrid yang diciptakan oleh Diego Costa pada menit ke-1. Mendapat sodoran umpan dari Joao Felix, Diego Costa yang merangsek ke kotak penalti Real Madrid melepaskan tendangan kaki kanan.

Tendangan kaki kanan Diego Costa sempat membentur kaki Sergio Ramos dan mengubah arah bola sehingga Thibaut Courtois tidak mampu menjangkau bola. Real Madrid tertinggal 0-1 dari Atletico Madrid.

Belum sempat membalas, Real Madrid lagi-lagi harus memungut bola dari gawangnya sendiri setelah Joao Felix membawa Atletico Madrid unggul pada menit ke-8.

Menyambut umpan mendatar dari Saul Niguez yang sukses merebut bola buangan pemain Madrid, Joao Felix yang tidak terkawal langsung berlari menyongsong bola tanpa mampu dihalau Thibaut Courtois. Real Madrid tertinggal 0-2.

Baca Juga: Waspadalah Inter, Juventus Ikut Buru Lukaku dan Siapkan Paket Kejutan

Real Madrid mencoba membangun serangan melalui Eden Hazard dan Vinicius Jr tetapi serangan dari kedua sayap dapat dipatahkan oleh barisan pertahanan Atletico yang bermain disiplin.

Atletico semakin di atas angin setelah pemain pengganti, Angel Correa membawa timnya unggul tiga gol pada menit ke-19.

Lepas dari jebakan offside, Angel Correa yang berada di kotak penalti Madrid mendapat umpan cungkil dari Koke, melakukan sedikit kontrol bola dan langsung melakukan sepakan kaki kanan tanpa melihat gawang. Real Madrid tertinggal 0-3 dari Atletico.

Madrid belum mampu keluar dari tekanan yang diberikan oleh pasukan Diego Simeone.

Baca Juga: Valverde Merengek agar Barcelona Segera Tambal Satu Posisi Krusial

Madrid semakin terpuruk setelah Diego Costa mencetak gol keduanya pada menit ke-28. Kesalahan Sergio Ramos dalam melakukan umpan membuat Saul dengan mudah merebut bola dan segera memberikannya kepada Costa yang tidak terkawal.

Penyerang timnas Spanyol tersebut dengan tenang menceploskan bola menggunakan kaki kanannya ke arah pojok kanan bawah gawang Courtois. Madrid tertinggal 0-4 dari Atletico.

Hampir saja Atletico menambah keunggulan andai sundulan Mario Hermoso memanfaatkan tendangan sudut Thomas Lemar pada menit ke-30. Sundulannya berhasil ditepis oleh Courtois.

Madrid nyaris membuka kran gol pada menit ke-38 andai sepakan kaki kanan Vinicius Jr dari dalam kotak penalti setelah mendapat umpan dari Luka Modric tidak membentur mistar gawang Jan Oblak. Bola yang sempat memantul berhasil diamankan oleh Jan Oblak.

Baca Juga: POPULER - Selebrasi Ronaldo Ditiru hingga Talenta Lebih Hebat dari Messi

Petaka bagi Madrid hadir pada menit ke-45 setelah Diego Costa dijatuhkan oleh Isco di dalam kotak penalti. Tanpa ampun wasit menunjuk titik putih.

Costa yang menjadi eksekutor sukses mencetak hat-trick melalui sepakan penaltinya. Madrid semakin terbenam dengan lima gol yang tidak mampu dibalas satu gol pun.

Hingga peluit panjang dibunyikan, Real Madrid harus tertinggal 0-5 dari Atletico pada babak pertama.

Atletico Madrid langsung tampil menekan pada babak kedua.

Baca Juga: Terpisah 11 Ribu KM dari Roma, Boca Juniors bak Rumah Sendiri bagi De Rossi

Babak kedua baru berjalan empat menit, Diego Costa sudah membuat Atletico unggul 6-0 pada menit ke-50. Meneruskan umpan terobosan dari Felix, Costa yang berlari menyambut bola langsung melakukan tendangan cungkil melalui kaki kanannya yang tidak mampu digapai oleh Keylor Navas.

Pasukan Zinedine Zidane akhirnya mampu membuka kran gol melalui Nacho Fernandez pada menit ke-59 setelah memanfaatkan umpan Eden Hazard yang merangsek ke kotak penalti setelah mencoba melewati dua pemain belakang Atletico.

Keributan sempat terjadi antara pemain Atletico dan Madrid hal ini dipicu karena Thomas Lemar dilanggar oleh Dani Carvajal pada menit ke-63. Costa yang tidak terima langsung melakukan hal serupa kepada Dani Carvajal. Keributan tidak terhindarkan antara Dani Carvajal dan Costa.

Carvajal yang baru masuk di babak kedua langsung diganjar kartu begitu juga dengan pencetak empat gol Atletico pada pertandingan tersebut juga harus menerima kartu merah. Kedua tim harus bermain dengan 10 pemain sejak itu.

Baca Juga: Zidane Zidane Belum Memikirkan Pengganti Anak Emasnya yang Cedera

Pada menit ke-67, Atletico semakin menggila dengan keunggulan 7-1 berkat sepakan kaki kanan Vitolo Machin yang sukses melakukan solo run dari tengah lapangan hingga masuk area penalti Madrid.

Madrid menambah gol hiburan pada menit ke-84 melalu sepakan penalti Karim Benzema setelah wasit memutuskan menunjuk titik putih akibat Nacho dilanggar oleh Hector Herrera di dalam kotak penalti. Madrid 2-7 Atletico. 

Madrid kembali mengejar defisit menjadi empat gol pada menit ke-89 berkat sontekan kaki kanan Javier Hernandez dari jarak dekat memanfaatkan sundulan Adrian de La fuente yang mengenai tiang gawang Jan Oblak.

Gol tersebut menjadi gol terakhir Madrid pada pertandingan tersebut.

Baca Juga: Maurizio Sarri: Cristiano Ronaldo Lelah dan Juventus Tidak Punya Uang

Peluit panjang babak kedua dibunyikan, Real Madrid harus mengakui keunggulan 3-7 dari Atletico Madrid

Real Madrid 3-7 Atletico Madrid (Nacho Fernandez 59', Karim Benzema 84'-pen, Javier Hernandez 89'; Diego Costa 1', 28', 45'-pen , 50', Joao Felix 8', Angel Correa 19', Vitolo Machin 67')


Susunan pemain Real Madrid Vs Atletico Madrid:

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois (Keylor Navas 46'); Alvaro Odriozola (Dani Carvajal 46'), Sergio Ramos (Javier Hernandez 61'), Nacho Fernandez, Marcelo (Gareth Bale 61'); Luka Modric (Takefusa Kubo 61'), Toni Kroos, Isco (Rodrygo 61'); Vinicius Jr (Lucas Vazquez 46'), Luka Jovic (Karim Benzema 29'), Eden Hazard (Adrian de La Fuente 61')

Pelatih: Zinedine Zidane

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier (Carlos Munoz 65'), Stefan Savic, Mario Hermoso (Fransisco Montero 66'), Renan Lodi; Joao Felix (Vitolo 66'), Saul Niguez (Hector Herrera 66'), Koke (Marcos Llorente 66'), Thomas Lemar (Juan Sanabria 66'); Diego Costa, Alvaro Morata (Angel Correa 12' (Sergio Camello 66'))

Pelatih: Diego Simeone


Editor : Pradipta Indra Kumara
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X