Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Andrea Dovizioso Sebut MotoGP Austria 2019 Sebagai Kemenangan Terbaik

By Agustinus Rosario - Selasa, 13 Agustus 2019 | 08:32 WIB
Pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso berpose seusai memenangi MotoGP Austria Minggu (11/6/2019)
TWITTER.COM/DUCATIMOTOR
Pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso berpose seusai memenangi MotoGP Austria Minggu (11/6/2019)

BOLASPORT.COM - Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) menganggap MotoGP Austria 2019 sebagai kemenangan terbaik yang pernah diraihnya.

Andrea Dovizioso berhasil memenangi balapan yang digelar di Red Bull Ring, Spielberg, Austria pada Minggu (11/8/2019) kemarin secara dramatis.

Pembalap asal Italia ini meraih kemenangan keduanya musim ini setelah sukses menyalip pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, di tikungan terakhir.

Berkat kemenangan ini, Andrea Dovizioso sukses membawa pulang 25 poin dari Austria yang memangkas jaraknya dengan sang pemuncak klasemen, Marc Marquez.

Baca Juga: Fabio Quartararo Mengaku Sudah Tidak Sabar Untuk Kembali Naik Podium

Ditemui setelah balapan, Dovizioso mengaku keberhasilan yang diraihnya di MotoGP Austria 2019 adalah kemenangan terbaik.

"Mungkin ini benar-benar kemenangan terbaik yang pernah saya raih," ujar Dovizioso seperti dikutip Bolasport.com dari GPOne.com.

Dovizioso mendedikasikan kemenangannya untuk Luca Semprini, kru Ducati yang meninggal pekan lalu.

Pembalap 33 tahun itu juga tidak menyangka bisa unggul dari Marc Marquez pada balapan itu.

"Saya melakukan sesuatu hal yang gila di tikungan terakhir, tapi untungnya berjalan dengan baik," ujar Dovizioso.

"Saya tidak mengira bisa sukses. Saya kira dia (Marquez) bisa melawan balik tetapi ternyata tidak," lanjut pembalap yang akrab disapa Dovi ini.

"Kadang, mencoba hal yang asing dapat membawa Anda meraih hasil yang tak terduga," ujar rider yang sudah dua kali memenangi MotoGP Austria tersebut.

Baca Juga: Quartararo Akui MotoGP Austria Jadi Podium Terberat Baginya

Andrea Dovizioso kemudian juga menyebutkan bahwa dalam situasi tertentu, hal-hal 'gila' kadang diperlukan.

"Anda harus menjadi 'gila' di saat yang tepat. Seringkali kegilaan akan berakhir buruk, tetapi di lain waktu itu berguna," ujarnya lagi.

"Saat Anda mencapai batas Anda, Anda hanya akan melihat pintu tertutup di depan Anda. Namun bila Anda dapat menjaga pikiran tetap tenang, pintu akan terbuka," tutur Dovizioso.

"Yang pasti, Anda harus selalu berpikiran jernih selama balapan," kata Andrea Dovizioso melanjutkan.

Momen pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso menyali Marc Marquez pada MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019)
twitter.com/DucatiMotor
Momen pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso menyali Marc Marquez pada MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019)

Terakhir, Dovi menjelaskan bahwa kemenangan ini tidak hanya penting baginya, tetapi juga bagi tim Ducati.

"Anda tidak dapat menang sendiri. Apa yang membuat saya bisa menang kali ini adalah kerja keras kami selama latihan," jelas Dovi.

"Kami membutuhkan kemenangan ini. Ini memberi kami banyak energi untuk balapan-balapan selanjutnya, dan sungguh membantu untuk memperbaiki suasana," tuturnya mengakhiri.

Baca Juga: Inilah Para Pembalap yang Potensial Gantikan Posisi Johann Zarco

Andrea Dovizioso dan para pembalap lain akan melanjutkan persaingan mereka dalam kompetisi MotoGP musim 2019 yang akan berlanjut ke seri ke-12.

Seri ke-12 MotoGP musim ini akan mengambil tempat di Sirkuit Silverstone, Inggris, pada 23-25 Agustus 2019.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : GPOne. com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X