Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Berniat Datangkan Eriksen, Juventus Pakai Cara Lama: Tunggu Gratis

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 13 Agustus 2019 | 04:09 WIB
Christian Eriksen merayakan gol ke gawang Brighton & Hove di Tottenham Hotspur Stadium
TWITTER.COM/HOTSPURRELATED
Christian Eriksen merayakan gol ke gawang Brighton & Hove di Tottenham Hotspur Stadium

BOLASPORT.COM - Juventus akan memakai cara lama mereka dalam mendapatkan pemain bagus dan kali ini Christian Eriksen yang mereka pantau untuk didapatkan secara gratis.

Christian Eriksen menjadi salah satu nama pemain yang turut dispekulasikan bakal pergi dari Tottenham Hotspur pada bursa transfer musim panas ini.

Sempat diincar Manchester United, tetapi tidak adanya kesepakatan hingga jendela transfer Liga Inggris ditutup, Eriksen urung pindah.

Eriksen sendiri telah mengumumkan keinginannya untuk pergi demi tantangan baru selepas kekalahan Tottenham Hotspur dari Liverpool pada final Liga Champions 2018-2019 lalu.

 Baca Juga: Satu Gelandang Barcelona Bakal Gabung ke Klub Rival di Liga Spanyol

Spurs telah menawarkan kepada Eriksen kenaikan gaji yang signifikan dalam upaya untuk mempertahankannya di London Utara dalam jangka panjang.

Namun sang pemain telah menolak dan kontraknya pun akan berakhir pada Juni 2020 mendatang.

Artinya, pada musim panas mendatang Eriksen bakal berstatus bebas transfer alias gratis.

Kondisi tersebut rupanya turut dipantau oleh Juventus.

Baca Juga: Meski Mampu Bantai Chelsea, Man United Dinilai Masih Butuh Perbaikan

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Juventus tengah menjajaki kemungkinan untuk mendatangkan Eriksen secara gratis pada bursa transfer musim panas tahun depan.

Si Nyonya Tua melihat kebuntuan kontrak Eriksen dengan Spurs adalah sebuah peluang bagi mereka.

Alih-alih mendatangkan Eriksen pada musim panas ini dengan biaya 50 juta euro, Juventus lebih memilih menunggu sang pemain berstatus gratis.

Juara bertahan Liga Italia itu berharap dapat mengulangi trik cerdasnya dalam mendatangkan pemain hebat secara gratis.

Baca Juga: Jawaban Rashford Saat Ditanya Mengenai Persaingan dengan Martial

Juventus memang dikenal lihai dalam mendatangkan pemain gratis berkualitas selama beberapa tahun terakhir.

Aaron Ramsey, Adrien Rabiot, Emre Can, Dani Alves, Sami Khedira, Paul Pogba dan Andrea Pirlo, adalah sebagian dari para pemain yang telah dicomot Juventus dengan status gratis sejak 2011.

Namun Juventus meski waspada terhadap Atletico Madrid dan Real Madrid.

Kedua klub ibukota Spanyol tersebut juga turut membidik Eriksen dalam daftar belanjaan pemain mereka.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Setelah dua tahun datang ke Parc des Princes, @neymarjr dimaki di dalam stadion. . Masa depannya di klub terancam.... . #psg #neymar #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : metro.co.uk, dailymail.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X