Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manajemen Kalteng Putra Sebut Hedipo Gustavo Telah Berkhianat

By Nungki Nugroho - Senin, 9 September 2019 | 17:45 WIB
Sukacita Hedipo Gustavo (70) seusai mencetak gol untuk Shan United ke gawang Magway FC pada lanjutan Liga Myanmar 2019, 7 April 2019.
FACEBOOK.COM/theMPTMNL
Sukacita Hedipo Gustavo (70) seusai mencetak gol untuk Shan United ke gawang Magway FC pada lanjutan Liga Myanmar 2019, 7 April 2019.

BOLASPORT.COM - Manajemen Kalteng Putra menyebut gelandang asal Brasil, Hedipo Gustavo telah mengkhianati klub promosi Liga 1 2019 ini.

Manajemen Kalteng Putra mengaku kecewa dengan sikap dari Hedipo Gustavo.

Gelandang asal Brasil itu dinilai telah mengkhianati Kalteng Putra.

Sebagaimana disampaikan oleh Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, bahwa Hedipo bakal bergabung dengan skuad The Guardian pada putaran kedua Liga 1 2019.

Baca Juga: Borneo FC Belum Putuskan Status Eks Host My Trip My Adventure

Baca Juga: Eks Striker timnas Indonesia Budi Sudarsono ’Akui’ Jual Sepatu Bekas

Ia bersama Bruno Matos bakal menjadi pengganti dari dua pemain asing yang dicoret Bhayangkara FC.

"Bruno Matos dan Hedipo Gustavo masuk untuk menggantikan Ramiro Fergonzi serta Flavio Beck Junior yang kami lepas," kata Sumardji dikutip BolaSport.com dari situs resmi Bhayangkara FC.

Sontak hal ini membuat manajemen Kalteng Putra geram, mengingat sang pemain masih terikat kontrak hingga 31 Desember 2019.

Bahkan, Sekretaris Manajemen Kalteng Putra, Sigit Widodo mengancam tak akan melepas pemain berusia 31 tahun tersebut.

"Kontrak Hedipo Gustavo bersama Kalteng Putra sampai 31 Desember 2019. Jadi kalau kami tidak melepasnya, maka ia tidak bisa bermain di Liga Indonesia," ucap Sigit.

Baca Juga: Persela Lamongan Akan Meresmikan Satu Pemain Hasil Seleksi Tim

Gelandang asing Kalteng Putra, Hedipo Gustavo, saat ditemui BolaSport.com seusai laga kontra Persija Jakarta di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (20/8/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Gelandang asing Kalteng Putra, Hedipo Gustavo, saat ditemui BolaSport.com seusai laga kontra Persija Jakarta di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (20/8/2019).

Baca Juga: Eks Striker timnas Indonesia Budi Sudarsono ’Akui’ Jual Sepatu Bekas

Sigit menilai bahwa pemain ini adalah contoh salah satu pemain yang tidak baik.

"Hedipo bisa bermain di klub lain asalkan kami resmi melepasnya," kata Sigit Wido.

"Ia merupakan pemain yang memiliki sikap kurang baik," ujarnya menambahkan.

Awalnya, Hedipo izin kepada manajemen Kalteng Putra untuk menjenguk Ibunya di Brasil yang sedang sakit.

Namun, kabar terbaru mengatakan bahwa ia telah bergabung dengan Bhayangkara FC bersama eks pilar Persija Jakarta, Bruno Matos.

Baca Juga: Bojan Malisic Resmi Bergabung Bersama Perseru Badak Lampung FC

Padahal sejatinya, peran Hedipo begitu dibutuhkan oleh Kalteng Putra.

Selama putaran pertama Liga 1 2019, ia telah membukukan lima gol dari 12 penampilan bersama Laskar Isen Mulang.

Manajemen Kalteng Putra pun menyesalkan perilaku buruk Hedipo Gustavo.

"Kebaikan kami justru dikhianati oleh Hedipo, ia pergi dan tiba-tiba ikut latihan dengan klub lain di Indonesia," tutur Sigir mengakhiri.

Baca Juga: Dominan, Pembalap Astra Honda Motor Juara Balapan Pertama di Thailand

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 – 2 Pilar Tim Liga 1 Bawa Negaranya Menang

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Estu Santoso
Sumber : antaranews.com, bhayangkara-footballclub.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X