Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Media Asing Pertanyakan Kenapa Timnas Indonesia Masih Pertahankan Simon McMenemy

By Beri Bagja - Sabtu, 19 Oktober 2019 | 22:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy (tengah) pada sesi jumpa pers usai laga kontra Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, Selasa (15/10/2019).
TAUFAN BARA MUKTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy (tengah) pada sesi jumpa pers usai laga kontra Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, Selasa (15/10/2019).

BOLASPORT.COM - Media asing mempertanyakan kenapa Timnas Indonesia masih mempertahankan Simon McMenemy sebagai pelatih meski menelan hasil buruk secara beruntun.

Masa depan Simon McMenemy di kursi pelatih timnas Indonesia dipertanyakan karena palu belum diketuk PSSI apakah akan mempertahankan dia atau tidak.

Di bawah asuhan pelatih asal Skotlandia itu, Skuad Garuda menelan 4 kekalahan beruntun di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Indonesia berada di posisi buncit klasemen Grup G tanpa satu pun poin.

Tim Merah-Putih berada di bawah Thailand, Vietnam, Uni Emirat Arab, dan Malaysia.

Baca Juga: PSSI Disebut Sudah dalam Jalur yang Tepat soal Kompetisi

Baca Juga: Mimpi Buruk Spider Man Bali United, Kebobolan 11 Gol dalam 2 Partai

Dari keempat tim itulah timnas mengalami kekalahan, secara beruntun dari Malaysia dengan skor 2-3, Thailand 0-3, Uni Emirat Arab 0-5, dan Vietnam 1-3.

Melihat rentetan kekalahan berantai itu, Livesportasia - sebuah media daring yang berbasis di Singapura - membahas penyebab McMenemy masih dipertahankan, setidaknya hingga saat ini.

Itu berhubungan dengan risiko keluarnya biaya kompensasi pemutusan kontrak apabila sang pelatih dicopot dari jabatannya oleh PSSI.

McMenemy meneken kontrak sebagai juru latih timnas dengan ikatan berdurasi dua tahun pada Desember 2018.

Artinya, ia masih terikat kontrak hingga 2020 atau setahun lebih lagi tersisa.

Menurut Livesportasia, gaji McMenemy diperkirakan mencapai 218.000 dolar AS per tahun atau setara 3 miliar rupiah.

Gelandang timnas Indonesia, Hanif Sjahbandi, saat melawan Uni Emirat Arab
MEDIA PSSI
Gelandang timnas Indonesia, Hanif Sjahbandi, saat melawan Uni Emirat Arab

Artinya, jika ia dipecat sekarang, PSSI harus menggelontorkan pesangon sebesar Rp3 miliar sebagai ganti rugi sisa kontrak yang masih setahun lagi.

Masih menurut Livesportasia, banyak ofisial PSSI yang keberatan untuk mengeluarkan uang sedemikian besar.

Apalagi, kalau wacana merekrut kembali Luis Milla jadi kenyataan, pos pengeluaran untuk menggaji pelatih baru bakal semakin membengkak.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga 1 Jumat (18/10/2019), Persib dan Borneo FC Tuntas Balas Dendam

Baca Juga: Ada Kerugian bagi PSSI bila Pecat Simon McMenemy dari Timnas Indonesia

Karena itu, salah satu solusi untuk menghindari kompensasi senilai satu tahun gaji adalah McMenemy mesti legawa buat mengajukan pengunduran diri.

"Mungkin nasib Simon McMenemy bisa ditentukan saat Kongres PSSI nanti ketika ada pengurus baru," kata anggota Exco PSSI, Refrizal.

"Tapi lebih baik menurut saya, Simon McMenemy sadar diri untuk mundur sebelum Kongres PSSI dimulai," tutupnya, dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Kompas.com, livesportasia.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X