Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tiga Pemain Juventus Bakal Jadi Korban Kedatangan Kulusevski

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 4 Januari 2020 | 09:00 WIB
Dejan Kulusevski bersama Pavel Nedved saat menandatangani kontrak baru di Juventus
TWITTER.COM/JUVEFCDOTCOM
Dejan Kulusevski bersama Pavel Nedved saat menandatangani kontrak baru di Juventus

BOLASPORT.COM - Kehadiran Dejan Kulusevski berpotensi bakal mengancam posisi tiga pemain Juventus ketika sang pemain bergabung pada musim 2020-2021.

Setelah santer dikabarkan menjadi target utama Inter Milan, Dejan Kulusevski justru merapat ke Juventus.

Juventus sukses mengalahkan Inter Milan dalam perekrutan Dejan Kulusevski setelah menebus mahar senilai 35 juta euro (sekitar Rp544 miliar) kepada Atalanta.

Pembayaran pemain asal Swedia itu dicicil dalam jangka waktu lima tahun dan kubu Juventus pun memberikan tambahan 10 juta euro sebagai bonus jika Kulusevski mencapai kriteria tertentu.

Baca Juga: Jadwal Putaran Ketiga Piala FA - Wolves Vs Man United Live RCTI

Kulusevski dikontrak juara bertahan Liga Italia itu dengan durasi lima tahun hingga 2024.

Namun pemain 19 tahun tersebut tidak akan memperkuat Juventus pada musim 2019-2020 karena ia bakal menghabiskan masa peminjamannya bersama Parma hingga Juni 2020.

Kulusevski bakal membawa keuntungan bagi Juventus mengingat ia dapat bermain sebagai winger kiri dan kanan, gelandang tengah, atau second striker.

Bakal bergabung ke Allianz Arena Turin pada musim depan, kehadiran Kulusevksi diyakini bakal mengancam posisi beberapa pemain di Juventus.

Baca Juga: Dengan Kulusevski dan Pogba, Juventus Bisa Punya Lini Tengah Gila pada 2020-2021

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, setidaknya ada tiga pemain yang bakal terdampak dari kehadiran winger kelahiran Stockholm tersebut.

Pemain pertama adalah Douglas Costa.

Douglas Costa menjadi pencetak gol ke-8 Juventus di Liga Champions musim ini.
TWITTER @JUVENTUSFC
Douglas Costa menjadi pencetak gol ke-8 Juventus di Liga Champions musim ini.

Douglas Costa yang bermain sebagai winger bakal kembali mengalami kesulitan untuk menembus tim inti karena kehadiran Kulusevski.

Pemain asal Brasil tersebut telah minim mendapatkan jatah main bareng Juventus sewaktu Massimiliano Allegri menjabat sebagai pelatih.

Baca Juga: Real Madrid Siap Lepas Dua Pemain Pada Bursa Transfer Musim Dingin

Musim ini, Costa sudah harus berkutat dengan cedera otot dan hamstring, yang membuat Si Nyonya Tua bakal pikir-pikir untuk melego sang pemain pada musim panas mendatang.

Ia pun hanya bermain sebanyak 10 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Pemain Juventus, Federico Bernardeschi.
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Pemain Juventus, Federico Bernardeschi.

Nama kedua adalah Federico Bernardeschi.

Federico Bernardeschi yang mampu bermain sebagai winger dan gelandang serang juga bakal terancam seiring kehadiran Kulusevski.

Baca Juga: Preview Liga Spanyol Pekan ke-19 - Dobel Derbi untuk Barcelona dan Madrid

Pemain asal Italia tersebut sebetulnya mulai bersinar bersama I Bianconeri dalam skema permainan Maurizio Sarri musim ini.

Ia terbukti mampu bermain sebagai second striker di belakang Cristiano Ronaldo dan Gonzalo Higuain.

Gelandang anyar Juventus, Aaron Ramsey.
TWITTER.COM/BMGFOOTBALL
Gelandang anyar Juventus, Aaron Ramsey.

Nama terakhir adalah Aaron Ramsey.

Meski baru datang pada musim panas lalu, Aaron Ramsey diyakini dapat kehilangan posisinya di lini tengah Juventus.

Baca Juga: Ibrahimovic Datang, Piatek Bakal Tetap Bertahan Bersama AC Milan

Kemampuan Kulusevski menjadi playmaker di lini tengah dapat menggusur peranan yang biasa dimainkan oleh eks gelandang tengah Arsenal tersebut.

Terlebih pemain asal Swedia itu lebih muda 10 tahun ketimbang pemain asal Wales tersebut.

Bersama Juventus, Ramsey tercatat baru bermain sebanyak 13 laga di semua kompetisi musim ini.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Transfermarkt, Calciomercato

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X