Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Resmi Kembali ke Persib, Ini 3 Prestasi Zulham Zamrun Bersama Maung Bandung

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 5 Februari 2020 | 00:40 WIB
Resmi, Persib Bandung mendapatkan jasa Zulham Zamrun.
PERSIB.CO.ID
Resmi, Persib Bandung mendapatkan jasa Zulham Zamrun.

BOLASPORT.COM - Zulham Zamrun resmi kembali berlabuh ke Persib Bandung, klub tempat dirinya pernah meraih 3 prestasi. 

Zulham Zamrun akhirnya kembali memperkuat Persib setelah tiga musim membela PSM Makassar di kompetisi Liga 1. 

Kabar kembalinya Zulham Zamrun ke Persib diketahui setelah akun Instagram klub tersebut mengunggah perkenalan pemain asal Ternate ini. 

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Zulham bergabung ke Persib dengan durasi kontrak satu musim kompetisi. 

Zulham mengaku kerinduannya pada Persib dan bobotoh menjadi alasan utama ia kembali membela Maung Bandung. 

Baca Juga: Zulham Zamrun Resmi Berlabuh ke Persib Bandung untuk Kedua Kalinya

"Kedua, bertemu dengan mantan pelatih saya selama tiga tahun bersama di PSM dan ingin kembali lagi bekerja sama dengan beliau," ujar Zulham menyebut Robert Rene Alberts, seperti dilansir BolaSport dari laman resmi klub. 

Sebelumnya, pemain kelahiran 19 Februari 1988 ini pernah membela Persib pada selang 2015 hingga 2016. 

Selama periode pertama memperkuat Maung Bandung itu, Zulham berhasil menorehkan 3 prestasi. 

Berikut 3 prestasi yang diraih Zulham Zamrun saat membela Persib

1. Juara Piala Presiden 2015

Zulham Zamrun turut berjasa membawa Persib menjuarai Piala Presiden 2015.

Ia masuk skuat inti ketika Persib menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 pada babak final Piala Presiden 2015

Baca Juga: Klub Promosi Liga 1 2020 Agendakan Laga Uji Coba Lawan Persib

Dua gol kemenangan Persib tercipta pada babak pertama lewat sepakan Ahmad Jufrianto dan Makan Konate. 

Dengan dua gol tanpa balas, Persib meraih gelar juara Piala Presiden edisi pertama itu. 

2. Pencetak Gol Terbanyak

Tak hanya mengantar Persib menjadi juara, Zulham Zamrun juga menorehkan prestasi pribadi pada Piala Presiden 2015

Zulham sukses meraih predikat top scorer Piala Presiden 2015 dengan koleksi 6 gol. 

Dari 6 gol tersebut, Zulham mencatatkan satu kali hat-trick dalam pertandingan melawan Martapura FC di babak penyisihan Grup A. 

Baca Juga: Manajemen Persib Buka Suara soal Hengkangnya Achmad Jufriyanto Alias 'Jupe'

Mantan pemain Persela Lamongan ini hanya gagal mencetak gol pada babak semifinal dan final Piala Presiden 2015

Dengan predikat top scorer, Zulham mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp100 juta.

3. Pemain Terbaik

Selain mengantar Persib menjadi juara dan meraih gelar top scorer di Piala Presiden 2015, Zulham juga didaulat sebagai pemain terbaik pada kompetisi tersebut. 

Zulham berhasil menyingkirkan pesaing-pesaingnya seperti Cristian Gonzales, Bayu Gatra, dan Firman Utina. 

Ia mendapatkan hadiah Rp200 juta atas predikat tersebut. 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X