Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Perseteruan Lionel Messi dan Eric Abidal Sudah Pernah Terjadi di Masa Lalu

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 6 Februari 2020 | 23:15 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga kontra Granada di Camp Nou, Minggu (19/1/2020).
TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga kontra Granada di Camp Nou, Minggu (19/1/2020).

BOLASPORT.COM - Sebelum sekarang terlibat perseteruan, kapten Barcelona, Lionel Messi, ternyata pernah mengungkapkan ketidaksukaannya pada direktur olahraga El Barca, Eric Abidal.

Kapten Barcelona Lionel Messi terlibat perseteruan dengan direktur olahraga El Barca, Eric Abidal

Perseteruan Messi dan Abidal ini akhirnya menjadi sorotan para pengamat maupun penggemar sepak bola. 

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, sampai turun tangan untuk menengahi konflik antara Messi dan Abidal ini. 

Kisruh yang terjadi di dalam tubuh Barcelona ini berawal dari ungkapan Abidal terkait pengaruh pemain dalam pemecatan Ernesto Valverde.

Baca Juga: Cegah Krisis, Presiden Barcelona Ikut Atasi Konflik Messi-Abidal

Menurut Abidal, para pemain tidak melakukan semua yang mereka bisa ketika bermain di bawah arahan Valverde. 

Messi pun merespons pernyataan Abidal lewat postingan di media sosial Instagram miliknya. 

"Sejujurnya saya tidak suka melakukan hal seperti ini tetapi saya pikir setiap orang harus bertanggung jawab atas pekerjaan mereka dan bertanggung jawab atas keputusan mereka," tulis Messi melalui Instagram Story di akun pribadinya. 

"Para pemain melakukan apa yang terjadi di lapangan, kami juga yang pertama kali mengakui ketika kami tidak bermain bagus," lanjutnya. 

Baca Juga: Terlibat Konflik dengan Messi, Bagaimana Nasib Abidal di Barcelona?

Abidal dan Messi sendiri sebenarnya pernah bersama-sama membela Barcelona dari 2007 sampai 2013. 

Pada 2018, media Spanyol Marca pernah melaporkan bahwa Messi meminta Abidal untuk berhenti mengirimkan video kepada rekan satu timnya. 

Abidal diketahui pernah menderita tumor yang berujung kanker hati pada 2011. 

Pemain kelahiran 11 September 1979 ini harus absen dari skuat untuk mendapatkan perawatan. 

Pada masa perawatan, Abidal sering mengirim video kepada rekan satu timnya sebelum pertandingan.

Baca Juga: Jersey Baru Timnas Indonesia Diperkenalkan dan Siap Dijual di Tanah Air

"Apakah Anda tahu apa yang dikatakan Messi kepada saya? Jangan mengirimi kami video-video seperti itu lagi karena itu menyakitkan kami," tulis Marca merujuk pada pernyataan Abidal. 

"Saya tidak berniat seperti itu, saya berusaha menyemangati mereka. Namun, mereka mengatakan bahwa saya membuat mereka kesal."

Artikel tersebut kemudian membuat banyak penggemar mengkritik tindakan Messi.

Para penggemar bahkan menyebut Messi tidak sensitif dan egoistis.

Abidal akhirnya menulis cuitan klarifikasi untuk menjelaskan bahwa pernyataannya telah diterjemahkan dengan salah atau dikeluarkan dari konteksnya. 

Baca Juga: Situasi di Barcelona Memanas, Man City Siap Rekrut Messi jika Hengkang

"Klarifikasi: Ketika saya mengirim video untuk mendorong tim, Leo Messi tidak pernah mengatakan kepada saya untuk tidak lagi mengirimi mereka video," tulis Abidal, seperti dilansir BolaSport.com dari akun Twitter @EAbidalOfficial.

Abidal melanjutkan, Messi mengungkapkan bahwa dia dan rekan setimnya tidak suka melihat mantan pemain Prancis dalam kondisi sakit seperti itu. 

"Tetapi tidak pernah ada kata-kata buruk untuk saya," lanjut Abidal. 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X