Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Daftar Lengkap Pemain Asing Liga 1 2020, Berkumpulnya Bintang Timnas dari Eropa

By Nungki Nugroho - Selasa, 18 Februari 2020 | 16:25 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

BOLASPORT.COM - Seluruh kontestan Liga 1 2020 telah melengkapi kuota pemain asing mereka untuk bertarung musim ini.

Kompetisi Liga 1 2020 segera dimulai kurang dari satu bulan ke depan, tepatnya 29 Februari 2020.

Para kontestan sudah melakukan persiapan baik transfer pemain hingga menggelar laga uji coba.

Untuk musim ini, PT Liga Indonesia Baru (LIB) kembali memperbolehkan setiap tim merekrut empat pemain asing.

Baca Juga: Cetak Gol Lawan PSS Sleman, Bek Persib: Ini Bonus untuk Saya dari Tuhan

Dengan rincian yang sama seperti musim sebelumnya, tiga pemain asing bebas dan satu pemain asing asal Asia.

Seluruh klub telah melengkapi kuota pemain asing untuk tampil di Liga 1 2020.

Seperti halnya Persib Bandung yang baru saja meresmikan dua pemain asing seusai menjalani masa trial.

Persib sebelumnya melakukan trial kepada tiga pemain asing, Joel Vinicius, Wander Luiz, dan Geoffrey Castillion.

Namun, Vinicius memutuskan untuk meninggalkan trial setelah menerima penawaran dari klub Vietnam.

Sedangkan Wander Luiz dan Geoffrey Castillion telah berhasil memikat pelatih Persib, Robert Rene Alberts, untuk merekrut keduanya.

Baca Juga: Bocor! Persija Jakarta Vs Geylang United di SUGBK, Launching Tim?

Skuat Persib Bandung saat menjalani uji coba pramusim Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
LIGA-INDONESIA.ID
Skuat Persib Bandung saat menjalani uji coba pramusim Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Dengan bergabungnya Wander Luiz dan Geoffrey, kini Persib telah memiliki empat pemain asing untuk tampil di Liga 1 2020.

Begitu pula dengan Persela Lamongan yang baru saja menambah dua pemain asing di posisi bertahan dan penyerang.

Persela merekrut bek asal Macedonia, Jasmin Mecinovic, dan penyerang dari Brasil, Gabriel Carmo.

Keduanya diresmikan sebagai pemain Laskar Joko Tingkir pada 7 Februari 2020.

Persela kini memiliki empat pilar asing antara lain Rafinha, Shunsuke Nakamura, Jasmin Mecinovic, dan Gabriel Carmo.

Tim promosi Persiraja Banda Aceh juga tak mau kalah dalam perburuan pemain asing.

Skuat berjulukan Laskar Rencong itu sebelumnya telah mendatangkan tiga pemain asing yakni Vanderlei Francisco, Bruno Dybal, dan Adam Mitter.

Baca Juga: Rapor Uji Coba Persib Bandung, Robert Alberts Beberkan Kemajuan Tim

Aksi Marco Motta saat membela Persija Jakarta melawan Madura United pada semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.
INSTAGRAM PERSIJA
Aksi Marco Motta saat membela Persija Jakarta melawan Madura United pada semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Terbaru, Persiraja mengumumkan kedatangan pemain asing asal Lebanon, Samir Ayass.

Liga 1 2020 kali ini menjadi ajang bertemunya pemain jebolan timnas negara-negara Eropa.

Di Persija Jakarta ada sosok Marco Motta dan Marco Simic yang pernah bermain untuk negaranya di kancah kompetisi Eropa.

Simic sempat mengenakan kostum timnas Kroasia, sedangkan Marco Motta mencatatkan satu penampilan bersama timnas Italia saat melawan laga persahabatan melawan Pantai Gading pada 2010.

Selain itu, ada nama gelandang serang anyar Tira-Persikabo, Patteri Pennanen, yang merupakan jebolan timnas U-21 Finlandia.

Berikut daftar lengkap pemain asing Liga 1 2020:

  1. Arema FC: Elias Alderete, Jonathan Bauman, Matias Malvino, Oh In-kyun
  2. Bali United: Willian Pacheco, Melvin Platje, Paulo Sergio, dan Brwa Nouri
  3. Barito Putera: Cassio de Jessus, Aleksandar Rakic, Danilo Sekulic, dan Yashir Islame
  4. Bhayangkara FC: Renan Silva, Ezechiel N'Douassel, Herve Guy, dan Lee Won-jae
  5. Borneo FC: Diogo Campos, Fransisco Torres, Nuruddin Davronov, Javlon Guseynov
  6. Madura United: Jaimerson, Emmanuel Oti Essigba, Zah Rahan Krangar, dan Brian Ferreira
  7. Persebaya Surabaya: Aryn Williams, David da Silva, Makan Konate, dan Mahmoud Eid
  8. Persela: Rafinha, Shunsuke Nakamura, Jasmin Mecinovic
  9. Persib: Nick Kuipers, Omid Nazari, Wander Luiz, Geoffrey Castillion
  10. Persija: Marko Simic, Marco Motta, Marc Klok, Rohit Chand
  11. Persik: Gaspar Vega, Fode Camara, Patrik Bordon, Ante Bakmaz
  12. Persipura: Arthur Cunha, Thiago Amaral, Sylvano Comvalius, Takuya Matsunaga
  13. Persiraja: Bruno Dybal, Vanderlai, Adam Mitter, Samir Ayass
  14. Persita: Mateo Bustos, Eldar Hasanovic, Yevhen Budnik, Tamirlan Kozubaev
  15. PSIS: Bruno Silva, Flavio Beck, Wallace Costa, Jonathan Cantillana
  16. PSM: Giancarlo Rodriguez, Wiljan Pluim, Hussein El Dor, Serif Hasic
  17. PSS: Guiherme Batata, Alfonso de la Cruz, Yevhen Bokhashvili, Aaron Evans
  18. Tira Persikabo: Alex Goncalves, Ciro Alves, Patteri Pennanen, Artyom Filiposyan
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X