Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Striker Asing PSS Sleman Siap Hengkang ke Negara Lain jika Liga Dihentikan

By Bagas Reza Murti - Senin, 18 Mei 2020 | 07:45 WIB
Pemain Persib Bandung, Nick Kuipers, berduel dengan pemain PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili, dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (15/3/2020).
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung, Nick Kuipers, berduel dengan pemain PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili, dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (15/3/2020).

BOLASPORT.COM - Penyerang PSS Sleman asal Ukraina, Yevhen Bokhashvili membuka peluang hengkang dari Sleman bila kompetisi Liga Indonesia tak lanjut.

Yevhen Bokashvili blak-blakan kepada media Ukraina, Football Ukraina mengenai kariernya di Indonesia pada Jumat (15/5/2020).

Termasuk juga soal kelanjutan kariernya bersama PSS Sleman.

Seperti diketahui, PSSI dan PT LIB telah menetapkan kompetisi ditangguhkan hingga 29 Mei 2020 sampai keadaan di Indonesia memungkinkan untuk melanjutkan liga.

Maka Liga bisa dilanjutkan kembali per 1 Juni 2020.

Baca Juga: Program Latihan Mandiri Pekan Ketujuh Telah Kelar, Ini Harapan Pelatih Persib Selanjutnya

Aksi striker PSS Sleman, Yevhen Bokhasvili, dalam laga uji coba melawan Persib Bandung di Stadion Sultang Agung, Bantul, Senin (17/2/2020).
Instagram PSS Sleman
Aksi striker PSS Sleman, Yevhen Bokhasvili, dalam laga uji coba melawan Persib Bandung di Stadion Sultang Agung, Bantul, Senin (17/2/2020).

Namun jika tidak bisa dilanjutkan, liga musim ini kemungkinan besar akan dibatalkan.

"Di Indonesia, sepak bola adalah permainan yang sangat populer. Orang-orang datang ke stadion. Tetapi kekhawatiran soal virus corona meningkat, banyak pemain (asing) di sini bisa hengkang jika kompetisi tak dilanjutkan," kata Yevhen.

"Di Eropa, keputusan sudah dibuat (soal kelanjutan kompetisi). Di Indonesia, mungkin pertandingan tak akan dilanjutkan dalam waktu dekat. Hal ini tak baik bagi pemain asing, mereka sudah lama menunggu," tambahnya.

Jika kompetisi tak dilanjutkan, Yevhen pun tak menampik kemungkinan untuk hengkang mencari klub lain, atau bahkan kompetisi di negara lain.

"Penurunan gaji tergantung berapa lama. Hal ini penting keika saat kompetisi dilanujutkan nantinya. Jika kompetisi dibiarkan berlarut-larut, saya perlu berpikir agar pindah ke klub lain (atau berkarier di tempat lain)."

Baca Juga: Kompetisi Berhenti, Ini Kegiatan yang Dilakukan Eks Persib Selama di Thailand

Pemain PSS Sleman, Hari Yudo dan Yevhen Bohkashvili, merayakan gol kemenangan melawan Kalteng Putra, Jumat (18/10/2019).
Liga Indonesia
Pemain PSS Sleman, Hari Yudo dan Yevhen Bohkashvili, merayakan gol kemenangan melawan Kalteng Putra, Jumat (18/10/2019).

“Saya tidak suka hanya duduk berdiam diri di rumah tanpa sepakbola. Jika Anda menanti terlalu lama, dan mengambil risiko hanya karena faktor gaji, ke depannya Anda sangat berpeluang besar tidak mempunyai klub sama sekali," kata Yevhen.

Penyerang berusia 27 tahun itu juga berbagi kondisinya saat ini di tengah pandemi COVID-19.

Ia mengaku bosan karena harus berlatih sendirian.

"Saya berlatih sendiri dan terkadang pergi belanja. Indonesia tiak memiliki karantina yang tegas, tetapi sama mereka diimbau untuk selalu berada di rumah," ujar Yevhen.

Yevhen juga curhat mengenai tawaran besar dari klub-klub Indonesia lain saat dirinya habis masa kontraknya dengan PSS pada akhir musim 2019.

Namun dirinya memilih untuk bertahan di PSS Sleman. Kesalahan yang dilakukan saat berkarier di Ukraina dulu tidak ingin diulanginya saat ini.

"Ada beberapa tawaran, tetapi saya memilih untuk bertahan. Jarang ada klub yang mengontrak pemain asing lebih dari setahun. Mereka (klub-klub Indonesia), sangat detail soal performa pemain asing," kata Yevhen.

Baca Juga: Peran Park Ji-sung Sama Pentingnya dengan Cristiano Ronaldo di Man United

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

“Never let your head hang down. Never give up and sit down and grieve. Find another way.”

A post shared by Yevhen Bokhashvili (@jeka_baha_10) on

"Mereka akan membayarmu tinggi namun berharap hasil yang memuaskan. Jika performamu loyo, maka mereka akan cepat mendepakmu."

"Klub lain ada yang menawari saya gaji lebih baik, tetapi hanya untuk satu tahun. Manajemen (PSS) menawari saya dua tahun, meski gaji yang ditawarkan tidak sebesar klub lain."

"Saya lebih memilih stabilitas karier saya sebagai prioritas. Para suporter di sini juga sangat mencintai saya dan saya sudah punya hubugan baik dengan mereka."

"Saya tak ingin mengulang kesalahan saat di Ukraina, ada tawaran lebih baik, saya langsung pergi," tambahnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Football Ukraina

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X