Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Satu Kapten Klub Serie A Tolak jika Kompetisi Liga Italia Dimulai Lagi

By Finky Ariandi - Selasa, 26 Mei 2020 | 00:30 WIB
Ilustrasi berita Liga Italia.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Italia.

BOLASPORT.COM - Kapten Brescia, Daniele Gastaldello, memberikan pendapatnya terkait rencana kompetisi Liga Italia yang akan kembali bergulir.

Kabar terkait kelanjutan kompetisi Liga Italia akhirnya menemui titik terang.

Para petinggi Serie A sudah mengambil langkah guna melanjutkan kompetisi setelah krisis COVID-19 di di negara tersebut terus mengalami penurunan.

Pada pertengahan bulan Mei, klub-klub Liga Italia sudah diizinkan untuk menggelar latihan bersama di pusat latihan klub masing-masing.

Baca Juga: Liga Italia Dimulai Lagi - Menteri Olahraga Konfirmasi Dua Kemungkinan Tanggal

Namun, masih ada beberapa pesepak bola yang menolak jika Liga Italia dimulai lagi dengan berbagai alasan.

Kapten Brescia, Daniele Gastaldello, merupakan salah satu pemain yang menginginkan jika Liga Italia lebih baik dihentikan.

"Saya berpegang teguh pada pendapat bahwa menyelesaikan Serie A itu terlalu memaksakan," ucap Gastaldello dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

"Rencana itu akan mempertaruhkan keselamatan para pemain, padahal banyak kegiatan olahraga yang telah dihentikan."

Baca Juga: Lewat Instagram, Cristiano Ronaldo Kangen Angkat Trofi Liga Champions

"Akan ada banyak risiko ketika kompetisi kembali bergulir dan kami para pesepak bola bukanlah sebuah mesin."

"Fisik kami tidak lagi kuat karena selama dua bulan tidak bertanding di lapangan dan jika Liga Italia dilanjutkan, maka Anda berisiko menderita cedera parah."

"Solusi dari saya adalah Liga Italia harus dihentikan sehingga kita memiliki waktu yang cukup untuk memutuskan kompetisi baru pada musim depan."

"Saya rasa, sepak bola harus dilakukan dengan penuh semangat untuk semua pemain."

Bek asal Italia, Daniele Gastaldello, saat ini menjabat sebagai kapten tim Brescia.
TWITTER.COM/M88INDO
Bek asal Italia, Daniele Gastaldello, saat ini menjabat sebagai kapten tim Brescia.

Baca Juga: Lewat Pesan Teks dan Nomor 9, Jose Mourinho Yakinkan Samuel Eto'o Gabung Inter Milan

"Namun, saat ini saya melihat jika para pemain kehilangan gairah tersebut karena mereka memikirkan hal yang lain," kata pemain berusia 36 tahun itu menambahkan.

Negeri Pizza tampak tancap gas ingin segera merealisasikan Liga Italia dimulai lagi.

Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora, juga telah mengonfirmasi bahwa ada dua tanggal yang mungkin akan dipilih untuk memulai pertandingan Serie A lagi.

Baca Juga: Belasungkawa Ronaldo buat Mendiang Luigi Simoni: Selamat Tinggal, Guru

"Kami sedang mengupayakan Liga Italia dimulai lagi pada dua kemungkinan tanggal, 13 Juni atau 20 Juni," ujar Spadafora seperti dikutip Bolasport.com dari sumber yang sama.

"Protokol pertandingan sudah masuk dan sangat mirip dengan protokol yang sudah disetujui untuk latihan. Pada Kamis, kami akan menentukan apakah Liga Italia bisa dimulai lagi dan kapan jika bisa diteruskan," tuturnya melanjutkan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : football-italia.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X