Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Manny Pacquiao Prediksi Khabib Nurmagomedov Bakal Hadapi GSP

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 6 Agustus 2020 | 17:20 WIB
Khabib Nurmagomedov (kiri) berfoto bersama Georges St-Pierre (kanan).
TWITTER.COM/BARSTOOLSPORTS
Khabib Nurmagomedov (kiri) berfoto bersama Georges St-Pierre (kanan).

BOLASPORT.COM - Pelatih Manny Pacquiao, Freddie Roach, menilai petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, dan legenda ajang tarung bebas tersebut, Georges St-Pierre, punya peluang untuk saling tarung.

UFC telah mengeluarkan wacana jika Khabib Nurmagomedov bisa saja menghadapi Georges St-Pierre alias GSP.

Ajang tarung bebas dari Amerika Serikat (AS) tersebut bahkan menempatkan GSP sebagai lawan terakhir Nurmagomedov.

Saat ini, Nurmagomedov sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi Justin Gaethje pada ajang UFC 254.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Fabio Quartararo Dekati Rekor Unik

Andai mampu meraih kemenangan, UFC akan memberi kesempatan kepada Nurmagomedov untuk menjalani final fight melawan GSP sebelum pensiun.

Wacana duel antara Nurmagomedov dan GSP sempat menjadi bahasan menarik pecinta MMA, tak terkecuali bagi pelatih tinju Manny Pacquiao, Freddie Roach.

Sebagai pelatih tinju, Roach lebih mendukung GSP meraih kemenangan ketimbang Nurmagomedov.

"Saya akan menyukai pertarungan tersebut. Saya merasa itu adalah mega duel dan bagus untuk mereka," ucap Roach, dikutip BolaSport.com dari Sport Bible.

Baca Juga: Mike Tyson Punya 400 Pertarungan di Luar Karier Profesionalnya

Sejarah mencatat, Freddie Roach pernah melatih George St-Pierre untuk menghadapi Michael Bisping pada UFC 217 pada tahun 2017.

Di bawah bimbingan pelatih berusia 60 tahun itu, GSP sukses meraih kemenangan atas Bisping dan berhak mendapatkan sabuk juara kelas menengah UFC.

Roach pun membeberkan keunggulan GSP dibanding Nurmagomedov.

"Mereka berdua sangat baik dalam menjatuhkan lawan, tetapi saya pikir GSP memiliki kemampuan tinju yang hebat," kata Roach.

Khabib Nurmagomedov dan George St-Pierre sebelumnya sudah mengungkapkan keinginan satu sama lain untuk bisa bertarung.

Namun, duel tersebut tidak bisa berlangsung lantaran UFC enggan memberi izin.

Baca Juga: 'Jatuhnya' Marc Marquez pada Awal Musim Dianggap Sangat Mengejutkan


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X