Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shakhtar Donetsk vs FC Basel - Duel Pertama Setelah 12 Tahun

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 11 Agustus 2020 | 18:30 WIB
Skuad lengkap Shakhtar Donetsk saat menghadapi Wolfsburg pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa.
TWITTER.COM/FCSHAKHTAR_ENG
Skuad lengkap Shakhtar Donetsk saat menghadapi Wolfsburg pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa.

BOLASPORT.COM - Duel antara Shakhtar Donetsk dan FC Basel pada laga babak perempat final Liga Europa akan menjadi pertemuan perdana kedua tim dalam 12 tahun terakhir. 

Laga perempat final Liga Europa antara Shakhtar Donetsk dan FC Basel bakal berlangsung di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, pada Rabu (12/8/2020) dini hari pukul 02.00 WIB. 

Shakhtar Donetsk dan FC Basel sukses melaju ke babak 8 besar setelah sama-sama menyingkirkan klub Bundesliga pada babak sebelumnya. 

Shakhtar Donetsk memastikan tempat di perempat final setelah unggul agregat 5-1 atas Wolfsburg. 

Pada leg pertama, Shakhtar Donetsk mengalahkan Wolfsburg 2-1 di kandang lawan.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Juara Baru Liga Turki Kolaps, Kobenhavn dan Shakhtar Donetsk ke 8 Besar

Sementara pada leg kedua di Kiev, Shakhtar Donetsk menang mengesankan dengan mencetak 3 gol tanpa balas dalam waktu 5 menit menjelang akhir laga.

Adapun FC Basel lolos ke babak 8 besar usai menuntaskan perlawanan Eintracht Frankfurt dengan skor 1-0 di kandang, melengkapi kemenangan 3-0 pada leg pertama di Jerman. 

Laga Shakhtar Donetsk dan FC Basel sendiri akan menjadi pertemuan perdana kedua tim sejak 12 tahun lalu. 

Seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi UEFA, kedua klub terakhir bertemu pada babak penyisihan grup Liga Champions 2008-2009. 

Dalam dua laga yang mereka lakoni, Shakhtar Donetsk selalu meraih kemenangan. 

Jawara Liga Ukraina 2018-2019 ini unggul dalam laga tandang dengan skor 2-1 dan menang di kandang sendiri dengan skor 5-0. 

Baca Juga: Jadwal 16 Besar Liga Europa - Malam Ini, Manchester United Vs LASK Live SCTV

Sementara itu, duel pertama mereka terjadi pada gelaran Piala Intertoto UEFA 1996 saat keduanya berbagi angka dengan skor 2-2 di Basel. 

Kroy, julukan Shakhtar Donetsk, memiliki beberapa pengalaman dalam menghadapi klub asal Swiss

Shakhtar Donetsk pernah bermain melawan 5 klub Swiss, yaitu Servette, Zurich, Lugano, Young Boys, dan Basel. 

Dari 11 laga yang mereka lakoni, tujuh di antaranya berakhir dengan kemenangan. 

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gabriel Jesus Hattrick, Manchester City Benamkan Shakhtar Donetsk 6-0

Selain Shakhtar Donetsk, Basel sendiri baru menghadapi satu klub asal Ukraina lain, yakni FC Dnipro.

Dalam dua laga melawan FC Dnipro, peraih gelar juara Liga Super Swiss delapan kali berturut-turut dari musim 2009-2010 hingga 2016-2017 ini meraih kesuksesan dengan agregat 3-1.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UEFA

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X