Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kapten Sevilla Dedikasikan Trofi Liga Europa untuk Dua Almarhum Rekan Setim

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 22 Agustus 2020 | 07:00 WIB
Sevilla, merayakan gelar juara Liga Europa 2019-2020.
TWITTER @SEVILLAFC_ENG
Sevilla, merayakan gelar juara Liga Europa 2019-2020.

BOLASPORT.COM - Kapten Sevilla, Jesus Navas, mendedikasikan trofi Liga Europa 2019-2020 buat dua almarhum rekan setimnya.

Sevilla menjadi juara Liga Europa 2019-2020 setelah mengalahkan Inter Milan 3-2 di laga final, Jumat (21/8/2020) malam waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB di Stadion RheinEnergie, Koeln.

Jesus Navas sebagai kapten Sevilla mendedikasikan kesuksesan ini buat dua mendiang pemain Los Nervionenses yang pernah menjadi rekan setimnya.

"Bisa mengangkat piala ini sebagai kapten Sevilla berarti sangat besar," kata Jesus Navas sambil menangis seperti dikutip Bolasport.com dari BBC.

Baca Juga: Hasil Final Liga Europa - Gol Salto Antarkan Sevilla Jadi Juara, Inter Milan Merana

"Untuk teman-teman yang tidak ada lagi di sini, untuk Antonio Puerta, untuk Jose Antonio Reyes, dan untuk ayah baptis saya yang telah meninggal dunia."

Antonio Puerta membela Sevilla pada 2004-2007. Seperti Navas, dia menjadi bagian dari skuat Los Nervionenses yang menjuarai Piala UEFA 2006 dan 2007.

Puerta meninggal dunia pada 28 Agustus 2007 setelah tiga hari sebelumnya mengalami serangan jantung saat tampil di laga pertama Liga Spanyol 2007-2008.

Sementara itu, Jose Antonio Reyes memperkuat Sevilla pada dua periode, yaitu 1999-2004 dan 2011-2016.

Tidak pernah menjadi juara Piala UEFA/Liga Europa bareng Navas, Reyes adalah rekan setim pada musim 2003-2004 dan 2011-2013.

Baca Juga: Juara 6 Kali, Liga Europa Makin Sah Ganti Nama Jadi Liga Sevilla

Sampai saat ini Reyes juga tercatat sebagai pemain dengan koleksi gelar juara Liga Europa terbanyak sepanjang sejarah.

Reyes menjadi juara bersama Sevilla pada 2014, 2015, dan 2016 serta Atletico Madrid pada 2010 dan 2012.

Reyes meninggal dunia pada 1 Juni 2019 dalam sebuah kecelakaan lalu lintas.

"Saya harap fans Sevilla bangga kepada kami," kata Navas lagi. "Kami semua mengangkat trofi karena kami semua adalah kapten."

Sevilla kini tercatat sebagai klub yang paling banyak menjadi juara Piala UEFA/Liga Europa dengan koleksi 6 trofi.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BBC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X