Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Petrucci Tak Sabar Pindah dari Ducati Usai Kemenangan KTM di MotoGP Styria 2020

By Muhamad Husein - Selasa, 25 Agustus 2020 | 20:20 WIB
Danilo Petrucci (kiri) dan Andrea Dovizioso (kanan) menunggangi Desmosedici GP 20
twitter.com/DucatiMotor
Danilo Petrucci (kiri) dan Andrea Dovizioso (kanan) menunggangi Desmosedici GP 20

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Danilo Petrucci, tak sabar untuk mengganti seragam setelah melihat kemenangan Red Bull KTM pada MotoGP Styria 2020.

Danilo Petrucci akan pindah dari Ducati untuk menjadi pembalap tim Red Bull KTM pada musim MotoGP 2021

Kepindahan Danilo Petrucci dari tim Ducati untuk menggantikan posisi Pol Espargaro yang pindah ke tim Repsol Honda

Meski harus menunggu hingga akhir musim, Petrucci sudah menunjukkan rasa kekaguman terhadap KTM RC16. 

Baca Juga: Dari 5 Kini Tersisa 2 Pemain Persija Ikuti TC Timnas U-19 di Kroasia

Pasalnya, pembalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira, bisa finis di urutan pertama pada MotoGP Styria 2020, Minggu (23/8/2020). 

"Saya tahu motor ini dan tim ini bisa memenangkan balapan," kata Petrucci, dilansir BolaSport.com dari Motosan.es. 

"Saya selalu percaya KTM sejak awal, dan saya sudah melihat beberapa peningkatan pada tengah musim dan memiliki kesempatan bersama mereka."

"Saya langsung melakukannya (tanda tangan kontrak). Saya sangat percaya dengan proyek ke depan dan saya bahagia untuk mereka," ujar Petrucci.

Baca Juga: Peran Penting Klub dalam Membangun Pola Hidup Sehat Pemain Sepak Bola

Oliveira naik podium bersama Jack Miller (Pramac Racing) usai finis di urutan kedua, serta Pol Espargaro yang merupakan rekan setimnya di podium ketiga.

Dengan dua pembalap Red Bull KTM di Red Bull Ring, Petrucci sangat berhasrat ingin menjajal kecepatan KTM RC16.

"Saya tak sabar untuk pergi ke sana, dan mencoba motor itu," ucap Petrucci.

Meski demikian, dia harus menyelesaikan tanggung jawab bersama Ducati di mana ia masih belum bisa mencatatkan lima besar pada musim MotoGP 2020.

Pada balapan terakhir MotoGP Styria 2020, pembalap asal Italia tersebut cuma finis di urutan 11 terpaut 5,918 detik dari Oliveira.

"Tetapi, pertama-tama saya ingin mengubah musim ini, karena saya tidak puas dengan perkembangannya dan tidak ingin mengganti seragam dengan semangat itu," ujarnya.

"Saya ingin mencapai akhir musim dengan sikap yang baik," kata Petrucci.

Baca Juga: Tolak Naturalisasi, Fakhri Husaini Bawa-bawa Final Liga Champions


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motosan.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X