Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Baru 168 Menit di Everton, James Rodriguez Samai Catatan di Real Madrid Musim Lalu

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 19 September 2020 | 22:45 WIB
James Rodriguez dan Carlo Ancelotti, mulai meledak di Everton.
TWITTER @EVERTON
James Rodriguez dan Carlo Ancelotti, mulai meledak di Everton.

BOLASPORT.COM - Tanda-tanda James Rodriguez bakal menjadi transfer hit di Everton mulai terlihat. Gelandang asal Kolombia itu mulai menyumbang gol dan assist.

Everton merekrut James Rodriguez dari Real Madrid dengan harga sekitar 12 juta pound atau sekitar 230 miliar rupiah saja di bursa transfer musim panas ini.

Harganya relatif miring, tetapi James Rodriguez berpotensi menjadi transfer sukses karena faktor pelatih Carlo Ancelotti.

Transfer ke Everton mempertemukan lagi James dengan Carlo Ancelotti, yang kini menangani klub sekota Liverpool itu.

Baca Juga: Andrea Pirlo: Jangan Harap Luis Suarez Bisa ke Juventus

Kedua orang ini sudah pernah bekerja sama di Real Madrid pada 2014-2015 dan Bayern Muenchen pada 2017-2018.

Di tangan Ancelotti, James menemukan performa terbaiknya di dua klub tersebut.

Pada 2014-2015, James membukukan 13 gol dan 13 assist di Liga Spanyol.

Pada 2017-2018, top scorer Piala Dunia 2014 ini mengemas 7 gol dan 11 assist di Bundesliga walaupun ketika itu Ancelotti dipecat Bayern Muenchen di tengah kompetisi.

Kini Everton mulai melihat potensi kerja sama apik lagi antara James dan Ancelotti di atas lapangan.

Pada pekan ke-2 Liga Inggris, Sabtu (19/9/2020) di Goodison Park, Everton menghajar West Bromwich Albion dengan skor 5-2.

James mengemas gol dan assist pertamanya buat The Toffees.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Everton Hantam West Brom 5-2, Calvert-Lewin Hattrick, James 1 Gol dan 1 Assist

Pemain berusia 29 tahun ini mencetak gol pada menit ke-45 dan membuat assist bagi gol terakhir Everton yang dicetak Dominic Calvert-Lewin di menit ke-66.

"James Rodriguez? Dia membuat sepak bola menjadi mudah. Startnya bagus sekali dan saya bahagia untuk itu. Dia memiliki keinginan fantastis untuk bermain, dia senang bermain bersama kami," puji Ancelotti pada James seperti dikutip Bolasport.com dari BT Sport.

James sendiri kemudian ditarik keluar pada menit ke-78.

Ditambah bermain 90 menit ketika Everton mengalahkan Tottenham Hotspur 1-0 di pekan pertama (13/9/2020), berarti James baru mengoleksi 168 menit bermain di Premier League.

Dalam waktu tersebut, James sudah menyamai statistik gol dan assist-nya di Liga Spanyol musim lalu bersama Real Madrid.

Sepanjang 2019-2020, James hanya membukukan 1 gol dan 1 assist karena dia memang jarang dimainkan. 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X