Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal Kabur dari Chelsea, Ruediger Disarankan Loew Coba Lagi Tahun Depan

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 7 Oktober 2020 | 22:30 WIB
Bek Chelsea, Antonio Rudiger
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Bek Chelsea, Antonio Rudiger

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Jerman, Joachim Loew, memberikan saran agar Antonio Ruediger kembali mencoba meninggalkan Chelsea pada 2021.

Antonio Ruediger batal pergi dari Chelsea setelah sebelumnya santer dikabarkan akan bergabung dengan klub Liga Italia, AC Milan.

Kehadiran Thiago Silva di jantung pertahanan Chelsea disinyalir menjadi penyebab utama sang bek ingin meninggalkan The Blues.

Chelsea diketahui saat ini memiliki banyak pemain belakang yang membuat persaingan di posisi tersebut semakin ketat.

Selain Ruediger dan Thiago Silva, Chelsea masih memiliki Andreas Christensen, Kurt Zouma, dan Fikayo Tomori.

Baca Juga: Nasib Bartomeu di Barcelona Tinggal Menghitung Hari, Pilih Mundur atau Dilengserkan?

Menurut catatan Transfermarkt, Ruediger hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 28 kali pada musim lalu.

Sementara pada musim ini, eks pemain AS Roma itu sama sekali belum bermain dari empat laga yang sudah dimainkan Chelsea.

Lantas, mengapa akhirnya Ruediger batal bergabung dengan AC Milan?

Menurut laporan dari The Guardian, pemain berusia 27 tahun itu ingin berjuang merebut posisi bek utama Chelsea di musim 2020-2021.

Akan tetapi, keputusan Ruediger tak mendapatkan dukungan dari pelatih timnas Jerman, Joachim Loew.

Baca Juga: Kasus Pemerkosaan 11 Tahun Lalu, Cristiano Ronaldo Kembali Harus Berurusan dengan Pengadilan

Loew mengatakan bahwa Ruediger sebenarnya hampir meninggalkan Chelsea seminggu sebelum bursa transfer musim panas tahun ini ditutup pada 5 Oktober kemarin.

Dia ingin Ruediger segera pindah dari Chelsea agar mendapatkan banyak menit bermain.

Maka dari itu, pelatih berusia 60 tahun itu menyarankan agar Ruediger kembali mencoba hengkang dari Chelsea pada bursa transfer musim dingin 2021.

"Saya telah mengawasi beberapa hari terakhir, apa yang terjadi di jam-jam terakhir, berapa banyak perubahan yang ada di menit terakhir. Saya pikir banyak pemain akan mendapatkan waktu bermain musim ini," kata Loew seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International, Rabu (7/10/2020).

"Saya terus-menerus melakukan kontak dengan Toni Ruediger, dia membuat saya tetap terhubung. Dia memiliki tiga atau empat opsi selama akhir pekan, tetapi sayang tidak ada yang terwujud. Dia dapat mencoba lagi di bursa transfer musim dingin."

"Dia bisa bermain dengan baik meski tidak berlatih selama beberapa pekan. Saya sudah bersamanya sejak beberapa tahun terakhir dan kami sering berbicara sejak awal," tutur Loew.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : The Guardian, Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X