Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pilar Asing Borneo FC Nantikan Keputusan Terbaik soal Kompetisi Liga 1

By Abdul Rohman - Rabu, 21 Oktober 2020 | 18:45 WIB
Osvaldo Haay sedang mencoba mengecoh Javlon Guseynov saat Persija Jakarta menghadapi Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (1/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Osvaldo Haay sedang mencoba mengecoh Javlon Guseynov saat Persija Jakarta menghadapi Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (1/3/2020)

BOLASPORT.COM - Bek Borneo FC, Javlon Guseynov, sangat menantikan keputusan yang terbaik soal kelanjutan kompetisi Liga 1.

Javlon Guseynov merasa sudah merindukan kembali bertanding bersama Borneo FC di Liga 1.

Menurut Javlon Guseynov, banyak orang yang menggantungkan nasib di sepak bola.

"Saya berharap minggu ini mereka (PSSI dan PT LIB) bisa memberikan keputusan dan tidak mengubahnya lagi," kata pemain berusia 29 tahun.

Baca Juga: Diminta Shin Tae-yong Jadi Striker, Ini Isi Hati Gelandang Persija

"Saya mengerti situasinya sekarang tidak terlalu bagus tentang COVID-19. Tetapi, semuanya di sini hanya bekerja di sepak bola,” tutur Javlon.

Pemain asal Uzbekistan itu pun membandingkan situasi sepak bola Tanah Air dengan negara lain.

"Semua negara sudah melanjutkan kembali kompetisi dan beberapa dari mereka sudah selesai menyelenggarakannya," kata pemain bernomor punggung 19.

"Tidak usah bicara kompetisi di Eropa atau yang lain. Bisa lihat Liga di Malaysia atau di Thailand, yang bahkan bermain dengan suporter," tutur Javlon.

Baca Juga: Harapan Kelana Mahesa Bisa Perkuat Timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20

Menurut Javlon, dengan protokol kesehatan yang sudah disediakan, seharusnya kompetisi di Indonesia bisa bergulir.

"Saya tidak mengerti mengapa Liga 1 tidak juga bisa berjalan. Kalau mereka bisa, kenapa Indonesia tidak?," ujar pemain bertinggi badan 185 cm.

Javlon sempat merasa gembira saat kompetisi Liga 1 diputuskan bergulir pada 1 Oktober 2020.

Akan tetapi, H -3 sebelum kick-off, pihak kepolisian tidak mengeluarkan izin kompetisi bergulir.

Baca Juga: Gelar Latihan Bersama Arema FC, Jadi Obat Kejenuhan Skuad Madura United

Sebagai pemain sepak bola profesional, ia sangat membutuhkan atmosfer pertandingan resmi.

"Pertama, semua orang senang mendengar kabar bahwa kompetisi akan berlanjut karena kami semua rindu sepak bola," kata Javlon seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Sangat sulit jika hanya berlatih tanpa target dan laga. Tetapi, sayangnya mereka menunda lagi. Ini sudah tidak serius," ujar pemain kelahiran 24 Juni 1991.



Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Borneofc.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X