Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Kualifikasi Piala Dunia - Gol Lionel Messi Dianulir VAR, Argentina Ditahan Paraguay

By Beri Bagja - Jumat, 13 November 2020 | 08:59 WIB
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, terduduk dalam duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Paraguay, 12 November 2020.
FCBARCELONAFI
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, terduduk dalam duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Paraguay, 12 November 2020.

BOLASPORT.COM - Timnas Argentina yang dikapteni Lionel Messi ditahan seri Paraguay dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Timnas Argentina gagal meneruskan hasil sempurna di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan akibat diimbangi timnas Paraguay.

Bermain di Estadio Alberto Jose Armando, Buenos Aires, Kamis (12/11/2020) atau Jumat pagi WIB, Lionel Messi cs dipaksa bermain seri 1-1 oleh sang tamu.

Argentina ketinggalan duluan melalui gol penalti Paraguay lewat kaki Angel Romero (menit ke-21).

Penalti diberikan wasit setelah Lucas Martinez Quarta melanggar striker Paraguay milik Newcastle United, Miguel Almiron.

Empat menit jelang istirahat, Argentina baru menyamakan skor ketika tandukan Nicolas Gonzalez meneruskan korner Giovani Lo Celso masuk ke gawang (41').

Baca Juga: Agenda Lionel Messi di Timnas Argentina, Bidik Rekor Luis Suarez dan Pepet Javier Zanetti

Baca Juga: 7 Tujuan Potensial Cristiano Ronaldo andai Tinggalkan Juventus, Para Mantan Bisa Menggoda

Tim Tango yang dipimpin Messi mendominasi serangan dalam misi melakukan comeback di kandang sendiri.

Tak lama usai jeda, Paraguay malah mendapat kans emas ketika tembakan Gustavo Gomez dari jarak sangat dekat terlampau keras hingga melambung di atas mistar.

Upaya ini diwarnai klaim penalti yang dilakukan Paraguay setelah Nicolas Otamendi dianggap melakukan handball dalam kemelut di depan gawang.

Akan tetapi, wasit Raphael Claus asal Brasil tak menggubrisnya.

Kemudian jala gawang Paraguay sempat bergetar ketika bola sepakan Lionel Messi menaklukkan kiper Antony Silva (58').

Prosesnya indah karena berasal dari operan akurat dari kaki ke kaki, dan diakhiri umpan Lo Celso yang langsung dieksekusi kaki kiri Messi.

Para personel Argentina merayakan gol dan angka di papan skor sempat berubah 2-1 buat Argentina.

Baca Juga: VIDEO - Mantan Rekan Setim Lionel Messi Cetak Rekor Gol Terjauh di Liga Europa, 56 Meter!

Namun, hingga dua menit setelahnya, wasit meninjau VAR guna mengevaluasi proses terjadinya gol tersebut.

Ternyata ada pelanggaran yang dilakukan Gonzalez terhadap Romero di sisi kiri wilayah permainan Argentina dalam proses operan bertahap yang memicu gol Messi.

Apes buat tuan rumah, angka di papan skor kembali menjadi sama kuat 1-1.

Pada menit ke-66, sundulan Lautaro Martinez mengarah ke pelukan kiper Antony Silva.

Disusul oleh tendangan bebas melengkung Messi yang diblok secara brilian oleh sang penjaga gawang sembari terbang.

Kapten timnas Argentina, Lionel Messi (kiri), berebut bola dalam duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Paraguay, 12 November 2020.
SELECCION ARGENTINA
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi (kiri), berebut bola dalam duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Paraguay, 12 November 2020.

Hasil akhir tak berubah sampai ujung pertandingan.

Argentina meraih skor imbang pertamanya di kualifikasi Piala Dunia 2022 setelah menang beruntun di dua laga perdana atas Ekuador dan Bolivia.

Kendati gagal menang, untuk sementara Messi dkk memuncaki klasemen dengan raihan 7 poin sebelum dua seteru di papan atas, Brasil (vs Venezuela) dan Kolombia (vs Uruguay), bertanding pada Jumat (13/11/2020).

Hasil Pertandingan

Argentina 1-1 Paraguay (Nicolas Gonzalez 41'; Angel Romero 21'-pen.)

Argentina (3-4-2-1): 1-Franco Armani; 4-Gustavo Montiel, 2-Lucas Martinez Quarta, 19-Nicolas Otamendi; 15-Rodrigo De Paul (13-Lucas Alario 83'), 5-Leandro Paredes, 8-Exequiel Palacios (20-Giovani Lo Celso 29'), 21-Nicolas Gonzalez; 10-Lionel Messi, 18-Lucas Ocampos (11-Angel Di Maria 60'); 22-Lautaro Martinez (17-Nicolas Dominguez 83').

Pelatih: Lionel Scaloni.

Paraguay (4-3-3): 1-Antony Silva; 2-Robert Rojas, 4-Fabian Balbuena, 15-Gustavo Gomez, 6-Junior Alonso; 23-Mathias Villasanti (14-Jorge Morel 74'); 16-Angel Cardozo, 5-Gaston Gimenez (18-Rodrigo Rojas 88'); 11-Angel Romero (9-Antonio Sanabria 86'), 19-Dario Lezcano (17-Hernan Perez 74'), 10-Miguel Almiron.

Pelatih: Eduardo Berizzo.


Editor : Beri Bagja
Sumber : soccerway.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X