Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cuma Rasakan 3 Pertandingan di Kompetisi Tertinggi Indonesia, Adam Mitter: Luar Biasa

By Abdul Rohman - Minggu, 13 Desember 2020 | 10:00 WIB
Pemain Persiraja Banda Aceh, Adam Mitter, ketika membela klub Liga Premier Kanada, Valour FC.
Instagram Adam Mitter
Pemain Persiraja Banda Aceh, Adam Mitter, ketika membela klub Liga Premier Kanada, Valour FC.

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persiraja Banda Aceh, Adam Mitter merasa terkesan dengan atmosfer pertandingan di kompetisi kasta tertinggi Indonesia, Liga 1.

Dalam gelaran Liga 1, Adam Mitter hanya merasakan tiga kali pertandingan saat memperkuat Persiraja Banda Aceh.

Adam Mitter mencatatkan waktu bermain selama 204 menit pada tiga laga tersebut.

Pemain asal Inggris itu pun mampu membantu Persiraja Banda Aceh tak merasakan kebobolan dalam tiga pertandingan itu.

Baca Juga: Derbi Manchester Membosankan, Roy Keane Frustrasi Para Pemain Berpelukan Rayakan Cleansheet

Meski hanya berlangsung singkat, Adam Mitter menilai atmosfer pertandingan di Liga 1 sangat menakjubkan.

"Jelas itu hanya 3 pertandingan (di Liga 1), tapi suasana-nya luar biasa," kata pemain berusia 27 tahun.

"Sesuatu yang ingin saya alami lagi di beberapa titik," ujar Adam Mitter kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Lawan Uji Coba Timnas U-19 Indonesia Sudah Ditentukan, tapi...

Adam Mitter memang sudah mengumumkan pamit dari klub yang berjulukan Laskar Rencong itu.

Kondisi kompetisi Liga 1 yang belum pasti membuat Persiraja Banda Aceh memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak Adam Mitter.

Kontrak Adam Mitter di skuad asuhan Hendri Susilo itu hanya berlangsung hingga Desember 2020.

Skuad Persiraja Banda Aceh saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020
PERSIRAJA.ID
Skuad Persiraja Banda Aceh saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - 3 Striker Man United Perpanjang Rekor Culun, Guardiola Bahas 5 Menit Terakhir

Seperti yang diketahui, kompetisi Liga 1 saat ini masih tertunda dan dijadwalkan kembali bergulir pada Februari 2021.

Akan tetapi, PSSI dan PT LIB belum juga kunjung mendapatkan izin keramaian dari pihak kepolisian.

PSSI dan PT LIB berharap izin keramaian dari pihak kepolisian dapat dikantongi pada Desember 2020.

Sekedar mengingatkan, kompetisi Liga 1 sudah terhenti sejak pertengahan Maret 2020 karena pandemi COVID-19.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X