Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Marcus Fernaldi Gideon, Wajah Sukses Pemain Ganda Putra Indonesia

By Muhamad Husein - Jumat, 25 Desember 2020 | 12:40 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan selebrasi tos usai memenangi pertandingan atas wakil India, Lakhsya Sen/Chirag Shetty, pada semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Rizal Memorial Colliseum, Manila, Filipina, Sabtu (15/2/2020).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan selebrasi tos usai memenangi pertandingan atas wakil India, Lakhsya Sen/Chirag Shetty, pada semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Rizal Memorial Colliseum, Manila, Filipina, Sabtu (15/2/2020).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon, merupakan salah satu wajah pemain Indonesia yang sukses di kompetisi elit dunia.

Marcus Fernaldi Gideon saat ini menghuni pemain peringkat satu dunia pada sektor ganda putra bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Sejauh ini, Marcus Fernaldi Gideon sudah mencatatkan lebih dari 370 kemenangan yang menjadikan dirinya pemain paling sukses dalam dunia bulu tangkis.

Marcus sudah mengenal bulu tangkis sejak usia 9 tahun dengan bergabung klub Tangkas Jakarta.

Baca Juga: Promotor Pastikan Floyd Mayweather Jr Jadikan Logan Paul Lawan Serius

Pemain kelahiran Jakarta tersebut kemudian melanjutkan karir untuk berlatih  profesional saat berusia 13 tahun.

Gelar pertama yang ia raih adalah saat mengikuti ajang Victorian International di nomor tunggal putra pada 2009.

Prestasi tersebut lalu membawa Marcus bergabung dengan pusat pelatihan tim nasional di Cipayung dan pertama kali masuk tim ganda putra dipasangkan dengan Agripina Prima Rahmanto.

Bersama Agripina, Marcus memenangkan beberapa turnamen diantaranya saat turnamen di Singapura (2011), International Iran (2012), dan meraih medali perak di Vietnam dan Osaka International (2012).

Baca Juga: Petinju Abal-abal Targetkan Bentrok Lawan Conor McGregor pada 2022

Setelah itu, Marcus meninggalkan tim nasional pada 2013 dan memasangkan dirinya dengan salah satu legenda Indonesia, Markis Kido.

Keduanya menorehkan prestasi dengan memenangkan gelar Superserier pertama di Prancis Open 2013. 

Marcus yang berpasangan dengan Markis Kido juga berhasil mencapai semifinal All England Open 2014 dan meraih gelar kedua di Indonesian Masters pada tahun yang sama.

Dia akhirya memutuskan kembali ke tim nasional pada 2015 dan berpasangan dengan rekannya sekarang, Kevin Sanjaya Sukamulja. 

Baca Juga: Kalahkan Del Piero, Valentino Rossi Jadi Olahragawan Italia yang Paling Dicintai

Pasangan dengan julukan The Minions tersebut langsung debut dengan meraih medali emas di nomor ganda putra.

Mulai dari Taiwan Masters (2015), Malaysia Masters (2016), India Open, China Open (2016), dan Australia Open (2016). 

Dominasi keduanya berlanjut di 2017 dengan menang di All England Open, India Open, Malaysia Open, Jepang Open, China Open, Hong Kong Open, dan Dubai Wolrd Superseries Finals.

Kedua pasangan tersebut makin melambung tinggi pada 2018 dengan memenangkan Indonesia Masters, Indian Open, All England Open, Indonesia Open, dan banyak lagi. 

Pada tahun yang sama, Marcus/Kevin, sukses mencatatkan sejarah karena berhasil meraih emas di ajang Asian Games pada sektor ganda putra yang diselenggarakan di Indonesia.

Dengan catatan gemilang di beberapa tahun terakhir, keduanya dinobatkan sebagai pemain terbaik versi BWF selama dua tahun berturut-turut setelah meraih 7 gelar Super Series pada 2017 dan 8 gelar World Tour pada 2018. 

Tak berhenti disitu saja, Marcus/Kevin mengoleksi medali emas di berbagai ajang pada 2019 seperti Indonesia Open, Jepang Open, China Open, Denmark Open, dan Prancis Open. 

Terlepas dari kesuksesan tersebut, kedua pemain masih jauh dari kata selesai karena turnamen internasional akan berlanjut pada awal Januari 2021 mendatang. 

Baca Juga: Kaleidoskop 2020 (IV) - Khabib Nurmagomedov Pensiun, Mike Tyson Kembali


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : badminton asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X