Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadi Manusia Tertajam di Bumi, Jumlah Gol Cristiano Ronaldo Masih di Bawah Klaim Sepihak Pele

By Bagas Reza Murti - Senin, 11 Januari 2021 | 13:34 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga kontra Sassuolo pada Minggu (10/1/2021).
TWITTER.COM/JUVENTUS
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga kontra Sassuolo pada Minggu (10/1/2021).

BOLASPORT.COM - Meski catatan gol resmi Cristiano Ronaldo menyamai Josef Bican sebagai pencetak gol terbanyak di dunia, namun jumlah gol Cristiano Ronaldo masih kalah dari klaim sepihak Pele.

Cristiano Ronaldo menambah koleksi rekornya ketika membantu Juventus membungkam Sassuolo pada laga pekan ke-17 Liga Italia 2020-2021.

Turun sebagai starter, Cristiano Ronaldo turut menyumbang satu gol dalam kemenangan 3-1 Juventus atas Sassuolo di Allianz Stadium, Minggu (10/1/2021).

Sebelum mencetak gol, Cristiano Ronaldo sempat melewatkan 2 kesempatan besar dan nyaris mengakhiri laga tanpa mencetak gol.

Namun usaha Ronaldo yang tanpa henti membuatnya mencetak gol penutup buat Juventus pada menit ke-90+2.

Baca Juga: Sassuolo Samai Prestasi AC Milan, meskipun Lawan Juventus dengan 10 Pemain

Dua gol Juventus lainnya dicetak oleh Danilo (50') dan Aaron Ramsey (82').

Sedangkan Sassuolo hanya mampu membalas satu gol pada menit ke-58.

Berkat kemenangan ini, Juventus sukses masuk ke empat besar klasemen Liga Italia dengan koleksi 33 poin dari 16 laga.

Juventus kini terpaut 7 poin dari pemuncak klasemen sementara Liga Italia, AC Milan, yang telah mengoleksi 40 poin dari 17 laga.

Selain mempersembahkan kemenangan penting untuk Juve, satu gol Ronaldo tersebut membawa rekor baru bagi dirinya.

Menurut data dari Squawka, Ronaldo kini menyamai pencapaian Josef Bican sebagai pencetak gol terbanyak di muka bumi.

Mereka berdua sama-sama mengoleksi total 759 gol di level klub dan internasional.

Bican butuh waktu 20 tahun untuk mengumpulkan gol sebanyak itu (1931-1951).

Adapun waktu yang dihabiskan Ronaldo sedikit lebih singkat, 19 tahun.

Baca Juga: Cetak Hat-trick untuk Spurs di Piala FA, Carlos Vinicius Setara Frank Lampard saat Dilatih Jose Mourinho

Dengan musim 2020-2021 yang berjalan masih panjang, Cristiano Ronaldo berpeluang besar untuk melewati torehan Biscan tersebut dan menjadi satu-satunya manusia pencetak gol terbanyak.

Namun torehan gol Ronaldo masih di bawah klaim sepihak legenda Brasil, Pele.

Pada Senin (4/1/2021) lalu, Pele lebih dulu menyanggah anggapan Cristiano Ronaldo yang telah melampaui capaian golnya dengan mengupdate bio instagramnya, seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

Dalam update bio instagramnya itu, Pele mengukuhkan diri sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah dengan jumlah 1.283 gol.

Dengan begitu, torehan gol Pele mengalahkan torehan gol Josef Bican dan Cristiano Ronaldo sekaligus.

Baca Juga: Kiper Persib Made Wirawan Turut Berduka atas Tragedi Sriwijaya Air

Sementara bagi Ronaldo selain menyamai rekor Biscan, satu golnya ke gawang Sassuolo juga menjadi satu-satunya pemain yang sukses mencetak minimal 15 gol dalam 15 musim terakhir di lima liga top Eropa menurut Opta Paolo.

Kapten timnas Portugal itu melakukannya bersama tiga klub, yakni Manchester United, Real Madrid, dan Juventus.

Pertama kali Ronaldo mencapai lebih dari 17 gol dalam semusim adalah pada 2006-2007 saat membela Manchester United.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : ESPN

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X