Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ada Seseorang yang Ingin Hancurkan Barcelona dengan Membocorkan Kontrak Lionel Messi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 6 Februari 2021 | 20:05 WIB
Rivaldo menyebut ada seseorang yang ingin menghancurkan Barcelona dengan membocorkan kontrak milik Lionel Messi.
TWITTER.COM/TODAPASION
Rivaldo menyebut ada seseorang yang ingin menghancurkan Barcelona dengan membocorkan kontrak milik Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Rivaldo menyebut ada seseorang yang ingin menghancurkan Barcelona dengan membocorkan kontrak milik Lionel Messi.

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, kembali menjadi perbincangan dalam beberapa waktu terakhir.

Hal tersebut dikarenakan bocornya rincian kontrak Messi di Barcelona.

Kontrak Messi sendiri pertama kali bocor di media mainstream Spanyol, El Mundo.

El Mundo menyampaikan kalau kontrak yang ditandatangani Messi pada 2017 tersebut bernilai 555 juta euro atau sekitar Rp 9,37 triliun.

Baca Juga: Bawa Inter Rebut Puncak Klasemen Liga Italia dari Milan, Perisic Tak Sabar Ingin Hajar Juventus

Rupanya, Messi tidak hanya menerima gaji yang superbesar dari Barcelona dalam kontrak tersebut.

Kabarnya, La Pulga juga akan menerima bonus setiap tahunnya dari Barcelona sebesar 78 juta euro (Rp 1,32 triliun).

Ditambah lagi, Messi masih menerima bonus sebesar 115 juta euro atau sekitar Rp 1,93 triliun karena mau memperpanjang kontrak baru.

Alhasil, besarnya gaji yang diterima Messi diindikasikan menjadi salah satu penyebab kebangkrutan Barcelona.

Tak pelak, ada pihak yang pro dan kontra dengan gaji besar yang diterima Messi.

Baca Juga: Man United Vs Everton - Setan Merah Wajib Waspadai Bomber The Toffees

Megabintang Barcelona, Lionel Messi harus menerima kartu merah pertamanya bersama klub pada laga melawan Athletic Bilbao dalam laga final Piala Super Spanyol di Estadio de la Cartuja, Minggu (17/1/2021).
Z SELECT
Megabintang Barcelona, Lionel Messi harus menerima kartu merah pertamanya bersama klub pada laga melawan Athletic Bilbao dalam laga final Piala Super Spanyol di Estadio de la Cartuja, Minggu (17/1/2021).

Akan tetapi, legenda Barcelona, Rivaldo, memiliki pendapat lain soal kasus gaji Messi yang bocor tersebut.

Peraih 2 gelar Liga Spanyol dan 1 gelar Copa del Rey untuk Barcelona itu menyebut kalau ada seseorang yang ingin menghancurkan Barcelona.

Karena Messi merupakan sosok yang sentral di Barcelona, orang tersebut menggunakan kapten timnas Argentina itu sebagai alat.

Namun, Rivaldo tidak menyebut siapa yang dimaksud dalam pernyataannya itu.

"Seseorang memutuskan untuk membocorkan informasi ini dan mereka jelas memiliki agenda yang jahat, berusaha untuk menghancurkan klub di saat kondisi internal klub sudah bergejolak," ujar Rivaldo seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Baca Juga: Wonderkid Chelsea Ini Ngaku Lebih Bahagia Dilatih Thomas Tuchel

Rivaldo menyebut kalau bocornya kontrak Messi ke publik memang sangat membahayakan bagi Barcelona.

Namun, peraih Piala Dunia 2002 itu mengajak orang-orang untuk tidak mengkritik Messi.

Menurut Rivaldo, Messi memang pantas mendapatkan hal tersebut berkat kontribusinya kepada Blaugrana selama ini.

"Sebuah bocoran mengungkapkan rincian tentang kontrak Messi dengan Barcelona pekan ini dan itu tidak baik dan berpotensi merusak klub dan pemain, tapi saya pikir kita tidak boleh berhenti membahasnya," kata Rivaldo

"Kita perlu mengingat apa yang telah dilakukan Messi untuk klub. Kontribusinya luar biasa selama beberapa dekade, di dalam dan di luar lapangan, jadi tidak adil untuk mengkritiknya tentang kesepakatan apa pun yang mungkin dia buat untuk perlindungannya sendiri," tutur Rivaldo menambahkan.

Baca Juga: Huesca Vs Real Madrid - Eden Hazard Cedera, Zinedine Zidane Percayakan ke Bocah 20 Tahun

Sampai saat ini, Barcelona dikabarkan akan segera membawa masalah ini ke ranah hukum.

Namun, belum ada kabar lebih lanjut soal perkembangan tindakan Barcelona terhadap kasus bocornya kontrak Messi tersebut.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X