Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ganda Campuran Malaysia Ini Kaget Partnernya Dipecat oleh BAM

By Delia Mustikasari - Senin, 8 Februari 2021 | 22:50 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, saat berthadapan dengan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) pada final Singapore Open 2019, di Singapore Indoor Stadium, Minggu (14/4/2019).
twitter.com/BA_Malaysia
Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, saat berthadapan dengan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) pada final Singapore Open 2019, di Singapore Indoor Stadium, Minggu (14/4/2019).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng, bersyukur bisa bertahan di tim nasional setelah mendapat peringatan keras dari Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).

Tan Kian Meng harus berpisah dengan rekannya, Lai Pei Jing menyusul keputusan BAM untuk mendegradasi pemain seniornya, Minggu (7/2/2021) berdasarkan penampilan mereka pada turnamen back-to-back di Thailand, Januari.

Selain Lai Pei Jing, pemain yang juga dipecat oleh BAM pasangan campuran nomor satu BAM, Goh Soon Huat/Shevon Lai Jemie, Vivian Hoo (ganda putri), dan Soniia Cheah (tunggal putri).

Baca Juga: BAM Degradasi Pebulu Tangkis Senior Sebelum Ikuti Turnamen Eropa

Tan idak yakin dengan pasangan masa depannya di bawah BAM. Tetapi, BAM berharap badan nasional akan memberinya kesempatan untuk bermain dengan Lai pada tiga turnamen berikutnya yakni Swiss Open, German Open, dan All England.

"Saya telah bermain dengan Pei Jing selama lima tahun, jadi sangat mengejutkan ketika dia didegradasi," kata Tan dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Pei Jing dan saya hanya ingin berterima kasih kepada BAM atas semua kesempatan yang diberikan kepada kami selama ini. Ada kenangan indah bersama," ucap Tan.

Mereka mencapai final Singapore Open pada 2019 dan berhasil mencapai semifinal Malaysia Open dan Indonesia Open 2020.

Saat ini keduanya menduduki peringkat ke-12 dunia. Mereka masih memiliki peluang tipis untuk lolos ke Olimpiade jika situasinya berubah dalam tiga bulan ke depan.

Baca Juga: Luca Marini: Bertarung dengan Valentino Rossi Akan Menyenangkan

"Sebelum saya memulai dari awal lagi di BAM dengan partner baru, saya berharap mendapatkan kesempatan terakhir untuk bermain dengan Pei Jing di Eropa. Kami akan lebih termotivasi untuk lolos ke Olimpiade," tutur Tan.

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, yang tampil buruk di Thailand, juga tidak dihukum dengan peringatan untuk bangkit.

Bahkan, dalam keterangan yang dirilis BAM kemarin, pelatih tunggal putra (Hendrawan dan Datuk Tey Seu Bock) dan tunggal putri (Indra Wijaya) diminta untuk berbenah.

"Kami ingin pelatih tunggal putra dan putri berkonsentrasi pada peningkatan kinerja setiap pemain di bawah bimbingan mereka," katanya.

Target langsung mereka adalah turnamen Eropa berikutnya. Setelah itu, peninjauan ulang akan dilakukan.

Baca Juga: Alex Rins Ungkap Jatuh-Bangun Patah Bahu hingga Jadi Nomor 3 pada MotoGP 2020


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : The Star

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X