Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dembele Sebut Paris Saint-Germain Bakal Usung Misi Balas Dendam

By Sandi Lathunusa - Senin, 15 Februari 2021 | 21:00 WIB
Winger Barcelona, Ousmane Dembele, menyebutkan bahwa Paris Saint-Germain bakal usung misi balas dendam pada Barcelona.
TWITTER.COM/GOAL
Winger Barcelona, Ousmane Dembele, menyebutkan bahwa Paris Saint-Germain bakal usung misi balas dendam pada Barcelona.

BOLASPORT.COM - Winger Barcelona, Ousmane Dembele, menyebutkan bahwa Paris Saint-Germain bakal usung misi balas dendam kepada timnya.

Barcelona akan menghadapi Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions pada Selasa (16/2/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

PSG pernah mengalahkan Barcelona dengan skor 4-0 di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2016-2017.

Namun, tim raksasa Spanyol itu mampu menggulung juara Liga Prancis dengan skor 6-1 di leg kedua dan berhasil lolos ke perempat final.

 Baca Juga: Lawan PSG, Barcelona Butuh Lionel Messi dalam Performa Terbaiknya

Winger Barcelona, Ousmane Dembele, mengatakan bahwa PSG bakal mengusung misi balas dendam kepada Barcelona akibat kejadian itu.

"Saya pikir pertandingan itu akan tercatat dalam sejarah, terutama di Barcelona," kata Dembele seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA.

"Hasil 4-0 pada leg pertama sangat sulit bagi tim mana pun di Eropa untuk bangkit kembali, bahkan di ajang Liga Champions."

"Tapi Barcelona melakukannya dengan tim dan pemain yang hebat seperti Neymar, Leo (Messi), dan Andres Iniesta."

"Akan ada suasana balas dendam."

"Juga, terima kasih pada media yang mencoba membangkitkan kembali memori itu."

"Namun, kami tidak membicarakannya di dalam skuad karena kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit."

"Kami tahu PSG, mereka adalah runner-up Liga Champions musim lalu, dan mereka di antara tim favorit untuk memenangkan gelar," ujar Dembele melanjutkan.

Ousmane Dembele sendiri nampaknya telah menemukan kembali performanya.

Mantan pemain Borussia Dortmund merasa fisiknya dan kebugaranya telah berkembang.

"Secara fisik, saya pikir saya telah berubah," imbuh Dembele.

Baca Juga: Ronald Koeman: Dengan Lionel Messi, Segalanya Terasa Lebih Mudah

"Ketika saya tiba di Barcelona, saya sangat rapuh."

"Saya memulai sebagai pemain profesional di Stade de Rennais dan Borussia Dortmund, saya sangat rapuh, tetapi saya telah menempuh perjalanan jauh dan saya menemukan pelatih kebugaran di sini, dan semuanya berubah."

"Saya menerima nasihat, kapan harus menyerang, kapan harus tenang dengan bola."

"Saya suka bergerak maju ketika saya menguasai bola, dan mereka menyuruh saya menunggu dan mencoba mencari rekan satu tim, dan tidak menggiring bola melewati tiga atau empat pemain lawan," ucap Dembele menambahkan.

Dembele juga memuji kinerja pelatih Barcelona, Ronald Koeman.

"Banyak hal telah berubah (dengan Koeman), terutama terkait latihan dan persiapan untuk pertandingan," kata Dembele lagi.

Baca Juga: Pelatih Barcelona ke Gerard Pique: Hati-hati dengan Mulutmu

"Secara fisik, kami merasa sangat baik."

"Latihannya tentang kualitas, dan juga intensitas yang tinggi."

"Saya pikir (Barcelona) sedang dalam performa terbaik."

"Sangat bagus bahwa kami berada di pertengahan musim, kami memiliki tujuan dan kami akan melakukan segala kemungkinan untuk memenangkan trofi," ujar Dembele melanjutlkan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : UEFA

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X