Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bungkam Atletico Madrid, Thomas Tuchel Samai Torehan 2 Pelatih Top Chelsea

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 24 Februari 2021 | 13:15 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, berbicara kepada Callum Hudson-Odoi.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, berbicara kepada Callum Hudson-Odoi.

BOLASPORT.COM - Juru taktik Chelsea, Thomas Tuchel, berhasil menyamai torehan 2 pelatih top The Blues usai membawa timnya membungkam Atletico Madrid.

Chelsea berhasil mengalahkan Atletico Madrid pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Arena Nationala, Bucharest, Rumania, Selasa (23/2/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Menurut catatan Whoscored, Chelsea tampil lebih dominan dengan memegang penguasaan bola mencapai 63,1 persen.

Dari segi peluang, The Blues melepaskan 11 tembakan dengan 5 mengarah ke gawang Atletico Madrid.

Baca Juga: Makin Tua Makin Jadi, Supersub Chelsea Kejar Catatan Legenda Manchester United

Adapun Atletico membuat 6 peluang yang semuanya gagal tepat sasaran.

Gol kemenangan Chelsea dicetak oleh Olivier Giroud dengan aksi akrobatik pada menit ke-68.

Giruoud melakukan tendangan salto kaki kiri dari dalam kotak penalti yang tak mampu digagalkan oleh kiper Atletico, Jan Oblak.

Hasil positif ini membawa Chelsea menempatkan satu kakinya di babak perempat final Liga Champions.

Selain itu, kemenangan tersebut membuat Thomas Tuchel menorehkan rekor bersama Chelsea di kompetisi antarklub paling elite Eropa.

Dikutip BolaSport.com dari Opta Joe, Tuchel menjadi pelatih ketiga Chelsea yang memenangi laga Liga Champions pertamanya di fase gugur.

Baca Juga: Komentarnya soal Paul Pogba Dituding Buat Manchester United Tak Stabil, Mino Raiola Beri Tanggapan

Dua pelatih Chelsea sebelumnya yang menorehkan catatan serupa adalah Roberto Di Mateo dan Guus Hiddink.

Di Mateo merupakan satu-satunya pelatih yang mampu mengantarkan Chelsea meraih mahkota Liga Champions.

Gelar itu diraih Di Mateo pada musim 2011-2012 setelah menaklukkan Bayern Muenchen di partai final.

Sementara itu, Hiddink pernah memboyong gelar Piala FA musim 2008-2009 ke Stamford Bridge.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Opta Joe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X