Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Todd Rivaldo Ferre Hampir Saja Jadi Pahlawan Timnya di Liga Thailand

By Alif Mardiansyah - Rabu, 10 Maret 2021 | 23:15 WIB
Pemain Lampang FC, Todd Rivaldo Ferre
INSTAGRAM/RIVALDO FERRE
Pemain Lampang FC, Todd Rivaldo Ferre

BOLASPORT.COM - Baru-baru ini, Todd Rivaldo Ferre nyaris menjadi pahlawan untuk klubnya di Liga Thailand, Lampang FC.

Kejadian ini terjadi saat Todd Rivaldo Ferre tampil memperkuat Lampang FC dalam laga pekan ke-28 kasta kedua Liga Thailand (Thai League 2) 2020/2021.

Dalam pertempuran tersebut, Todd Rivaldo Ferre dan kawan-kawan dijamu oleh tim Liga Thailand bernama Nongbua Pitchaya FC, 10 Maret 2021.

Pertandingan melawan Nongbua Pitchaya FC menjadi penampilan kesembilan Todd Rivaldo Ferre di Liga Thailand.

Juru taktik Lampang FC, Weerayut Binnebdullohman, mempercayakan Todd Ferre untuk masuk dalam 11 pemain utama yang menghadapi Nongbua Pitchaya.

Bermain sebagai tim tamu, ternyata tidak membuat gentar para pemain Lampang FC.

Baca Juga: Pemain Asing Ini Sudah di Jakarta, Tapi Bukan Menuju ke Persija

Hal itu terlihat ketika tim dengan julukan Kereta Zamrud tersebut sempat berusaha menekan pertahanan Nongbua Pitchaya FC yang bertindak sebagai tuan rumah.

Nongbua Pitchaya FC pun tak mau tinggal diam dengan menyerang balik Lampang FC.

Baca Juga: Luar Biasa, Todd Rivaldo Ferre Nyaris Buat Assist dari Tengah Lapangan

Alhasil, 'jual beli' serangan pun terjadi dari kedua tim masing-masing.

Namun, Lampang FC menuai keberuntungan terlebih dahulu pada menit ke-28.

Pada menit tersebut, Lampang FC berhasil unggul satu angka lebih dulu.

Baca Juga: Akankah Evan Dimas Suatu Saat Kembali ke Persija ? Begini Jawabannya

Keunggulan itu berkat aksi gemilang dari pemain Lampang FC asal Indonesia, Todd Rivaldo Ferre.

Todd Ferre mampu mencatatkan namanya di papan skor melalui kaki kanannya setelah umpan satu dua dengan rekannya Lampang FC, Diego Silva.

Namun, keunggulan Lampang FC tersebut tidak bertahan lama.

Baca Juga: Terungkap, Alasan Bruno Lopes Belum Merapat ke Skuat Madura United

Pasalnya, Nongbua Pitchaya FC berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 seusai tiga menit dari gol Todd Rivaldo Ferre.

Gol penyeimbang Nongbua Pitchaya FC dilesatkan oleh penyerangnya asal Brasil, Valdo.

Valdo mampu merobek gawang Lampang FC dengan tendangan volinya.

Baca Juga: Lampaui Persib dan Persija, Tim Liga Indonesia Ini Unjuk Gigi di ASEAN

Tidak ada gol lagi tercipta hingga pertandingan selesai dan Lampang FC harus puas bermain seri 1-1 dengan Nongbua Pitchaya FC.

Hasil ini membuat Lampang FC terus puasa kemenangan dalam sembilan laga berturut-turut.

Lampang FC kini tertahan di peringkat ke-14 klasemen sementara Thai League 2 2020/2021 dengan membukukan 30 poin.

Baca Juga: Visanya Rampung, Pemain Eropa Ini Siap Merapat ke Persija Jakarta

Poin itu didapat oleh Lampang FC seusai menorehkan hasil delapan laga menang, enam pertandingan imbang, dan 14 kali berakhir kalah.

Sementara Nongbua Pitchaya FC sekarang masih aman menduduki singgasana puncak klasemen sementara Thai League 2 dengan raihan 62 poin dari hasil 17 kali memetik kemenangan serta 11 laga seri.

Nongbua Pitchaya FC belum mencicipi kekalahan pada Thai League 2 2020/2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : berbagai sumber

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X